Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor terus berupaya memajukan pembangunan infrastruktur jalan di Kalimantan Selatan. Pada tahun 2023, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kalsel akan memperbaiki ruas jalan Kabupaten Balangan.
BANJARBARU, koranbanjar.net – Kepala Dinas PUPR Kalsel, Ahmad Solhan menerangkan sesuai instruksi Gubernur Kalsel, perbaikan jalan di daerah perbatasan Kalsel dan Kaltim tersebut dilakukan dengan rehabilitasi pada ruas Jalan Lampihong-Paringin dengan pagu anggaran Rp2,6 miliar dan perbaikan Jalan Paringin-Halong sebesar Rp8,7 miliar.
“Jadi tahun ini kami telah menganggarkan sebesar Rp11,5 miliar dengan pengerjaan dua paket sekaligus, mudahan jalan tersebut tahun ini akan diproses dan diperbaiki. Dengan perbaikan tersebut akan memperlancar arus lalu lintas antar wilayah,” katanya, Sabtu (8/4/2023).
Selain itu, pembangunan dan pemeliharaan jalan provinsi di Kabupaten Balangan selalu masuk dalam anggaran Pemprov Kalsel melalui Dinas PUPR.
“Setiap tahun Dinas PUPR Kalsel selalu berkoordinasi dengan Dinas PUPR Balangan untuk sinkronisasi. Begitu juga dengan kawan-kawan DPRD Balangan juga selalu koordinasi dengan Dinas PUPR yang terus berkoordinasi untuk pembangunan dan pemeliharaan jalan di kabupaten tersebut,” ungkapnya
Oleh karena itu, ini menunjukkan bahwa Pemprov dan Pemkab sudah sinkron dalam mengawasi kegiatan pembangunan dan pemeliharaan jalan provinsi di Kabupaten Balangan.
“Apalagi jalan provinsi di Kabupaten Balangan sangat vital, baik untuk lalu lintas masyarakat, angkutan tambang, dan juga angkutan berat lintas provinsi,” ucapnya.
Solhan berharap, pemeliharaan jalan tersebut menjadi tanggung jawab bersama. Mulai dari Pemprov, Pemkab dan Balai Jalan Nasional, agar sama-sama menjaga dan mengawasi jalan provinsi di Kabupaten Balangan.
“Sebanyak apapun dana yang dianggarkan untuk pemeliharaan jalan provinsi, tetapi jika tidak kita jaga dan awasi bersama sama, maka akan sangat sia-sia,” tuturnya.
Sebagaimana komitmen dan arahan Gubernur Kalsel, perbaikan-perbaikan jalan provinsi di seluruh Kabupaten dan Kota di Kalsel menjadi perhatian, pengerjaannya akan dilakukan secara bertahap.
Solhan juga menyampaikan, upaya Pemprov Kalsel dalam perbaikan jalan milik provinsi ini pun sesuai sebagaimana visi Kalimantan Selatan Maju (Makmur, Sejahtera dan Berkelanjutan) sebagai Gerbang Ibukota Negara. Salah satu misinya yaitu memperkuat sarana prasarana dasar dan perekonomian.
“Kita berharap, upaya-upaya perbaikan ruas jalan yang dilakukan Pemprov Kalsel ini akan memudahkan akses transportasi, pergerakan lalu lintas angkutan barang kebutuhan sehingga nantinya dapat menunjang kesejahteraan masyarakat banua,” pungkasnya. (Bay)