BALIKPAPAN, koranbanjar.net – Rumah Komunitas Lintas Agama atau RKLA Kaltim akan membangun sejumlah fasilitas di rencana lokasi Ibu Kota Negara, di Kabupaten Penajam Paser Utara. Fasilitas tersebut meliputi rumah sakit dan sekolah internasional, Islamic Center dan rumah ibadah.
Untuk menuju lokasi rencana pembangunan fasilitas kepentingan umum, rombongan pengurus DPP dan DPD Rumah Komonitas Lintas Agama Atau RKLA Pusat dan Kaltim menggunakan speedboat, melintasi Teluk Balikpapan dan Sungai Rico Kabupaten Penajam Paser Utara.
Perjalanan ini kemudian dilanjutkan dengan menggunakan kendaraan untuk kenuju lokasi, di mana rumah Komunitas Lintas Agama Kaltim akan mmbangun fasilitas tersebut.
Lahan yang akan digunakan membangun berbagai fasilitas ini berada di luas lahan 3.000 hektar yang dikelola Koperasi Suku Dayak Paser, pembangunan yang utama dan mendesak adalah pembangunan rumah sakit.
Ketua Koperasi RKLA Suku Dayak Paser, Samuel Musa mengatakan, seluruh fasilitas akan diberikan secara gratis bagi warga, di mana ada sedikitnya 3 investor yang sudah bersedia membangun fasilitas tersebut. Pembagunan ini juga sebagai bukti kepedulian anak bangsa terhadap pembangunan SDMA di Kabupaten PPU dan tidak hanya sekadar wacana saja.(sya/sir)