Datang bersama Organisasi Angkutan Darat (Organda), Emi Lasari anggota DPRD Banjarbaru terpilih periode 2024-2029 diantarkan ke Rumah Banjar, Rabu (9/10/2024).
BANJARBARU,koranbanjar.net – Dijelaskan Emi, maksud dirinya datang bersama Organd ingin terus memperjuangkan nasib mereka.
“Mereka ingin menyaksikan pelantikan Anggota DPRD Banjarbaru terpilih. Karena juga masih belum tuntas persoalan mereka soal angkutan, jadi ini menjadi pekerjaan rumah periode selanjutnya,” sebutnya.
Dijelaskannya, dirinya ingin memperjuangkan dan berkomitmen selama masa transisi untuk transportasi pihak dari Organda mendapatkan ruang juga.
“Masih fokus kita carikan solusi. Secara kelembagaan tidak tidak ada di Komisi III, tapi bisa memperjuangkan mereka yang bersangkutan dan sumbangsih pikiran,” jelasnya.
Selanjutnya persoalan banjir yang masih menjadi PR. Kata Emi, dengan mengawal produk hukum drainase bisa menjadi solusi menjawab persoalan banjir.
“Bencana seperti banjir selalu masih menjadi persoalan. Maka mengawal persoalan dasar kebutuhan di Banjarbaru baik itu pendidikan, kesehatan yang khusus masih ada mengenai mitigasi banjir,” katanya. (maf/dya)