Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjar

Camat Paramasan Memantau Kegiatan Vaksinasi Anak

Avatar
461
×

Camat Paramasan Memantau Kegiatan Vaksinasi Anak

Sebarkan artikel ini
Jajaran pejabat pemerintahan Kecamatan Paramasan di Puskesmas setempat, Kamis (20/1/2022). (Sumber Foto: Kominfo Kabupaten Banjar/koranbanjar.net)

Pelaksanaan vaksinasi anak sekolah usia 6 – 12 Tahun di Puskesmas Paramasan mendapatkan kunjungan dan perhatian dari Camat Paramasan, Usman, Kamis (20/1/2022).

BANJAR,koranbanjar.net – Camat Paramasan Usman, hadir dengan ditemani Sekcam Muhammad Farid, Kasi PMD Disransyah dan Kasi Pemerintahan Muhlisaril Hasani.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Plt. Kepala Puskesmas Paramasan Sujali mengatakan pelayanan vaksinasi hari ini dilaksanakan masih melayani vaksin 1 dan 2,  sekaligus juga melayani vaksin untuk usia anak Sekolah 6-12 Tahun.

Bertindak sebagai Vaksinator Sofyan dan bertindak sebagai dokter adalah dr Gindra A.

“Selain melayani vaksinasi di Puskesmas juga akan mengadakan vaksinasi di sekolah dan mendatangi rumah warga yang belum bervaksin,”ujarnya.

Camat Paramasan Usman menyampaikan sangat menyambut baik atas terlaksananya kegiatan tersebut, dengan melihat antusiasnya warga yang datang untuk bervaksin itu menunjukkan bahwa warga Paramasan sudah sadar akan kesehatan dengan ikut serta agar dapat terhindar dari wabah Covid-19.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada semua fihak yang terlibat atas semua kerja sama nya sehingga acara Vaksinasi ini terlaksana dengan baik dan lancar,” ungkapnya.

Arman warga dari Desa Paramasan atas mengatakan bahwa dia sangat senang sudah bisa vaksin bersama istrinya.

“Hari ini membawa anak ke Puskesmas mau divaksin juga suaya kami semua sehat dan terhindar dari Covid-19,” tandasnya. (dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh