Laporan masyarakat tentang adanya jalan berlubang di Jalan Veteran Martapura Kabupaten Banjar, langsung disikapi Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Banjar dengan melakukan perbaikan.
BANJAR,koranbanjar.net – Sebuah lubang di Jalan Veteran Martapura diberi tiang dan kaleng bekas sebagai tanda peringatan kepada pemakai jalan untuk berhati-hati sekaligus memperlambat laju kendaraan bermotornya.
Jalan Veteran merupakan jalur padat arus lalu lintas, juga jalur penghubung alternatif Kota Martapura menuju Sungai Sipai maupun Cindai Alus dan Kota Banjarbaru.
Kondisi kerusakan jalan berlubang di Jalan Veteran yang menghambat arus lalu lintas ini ternyata telah diterima pula laporannya oleh Plt Kepala Dinas PUPRP Kabupaten Banjar Muhammad Riza Dauly.
“Iya, sudah ada menerima laporannya,” ungkap dia.
Ia juga mengutarakan sudah menyampaikan permasalahan masyarakat dibidang Bina Marga ini kepada bidang terkait untuk ditindak lanjuti penanganannya.
“Sudah diinstruksikan kepada bidang teknis untuk menangani,” sebut Riza Dauly kepada koranbanjar.net
Pantauan koranbanjar.net ketika melintasi Jalan Veteran Martapura pada Senin (14/2/2022) dan menyaksikan langsung jalan berlubang sudah diperbaiki dengan ‘tambal sulam,’ sehingga arus lalu lintas nampak lancar.
Seorang pemakai Jalan Veteran, Eko yang sering menggunakan dan melintas jalan itu menyatakan kegembiraannya atas perhatian Pemkab Banjar melalui Dinas PUPRP Kabupaten Banjar, karena cepat bertindak.
“Jalan Veteran memang jalur padat dan ramai, perbaikan ini membuat jalan menjadi kembali lancar tidak ada hambatan,” kata Eko, yang juga warga setempat. (dya)