Tak Berkategori  

Asyik Banget Nih.., Minum Kopi seharga Rp8 Ribu dengan View Pesawat Landing

Indomaret Hybrid Landasan Pacu merupakan salah satu tempat nongkrong yang ngehits sejak beberapa bulan lalu. Tempat ini menawarkan sensasi cafe terbuka dengan pemandangan landasan pacu pesawat terbang yang begitu dekat.

BANJARBARU, Siti Muhasanah

Di tempat ini, pengunjung dimanjakan dengan sensasi semilir angin sejuk dan bisingnya pesawat yang hendak take off maupun landing.

Sejak dibuka mulai bulan Maret lalu, tempat ini selalu ramai pengunjung, baik yang hendak bersantai bersama keluarga atau teman maupun yang hanya ingin mampir sambil melihat pesawat.

Apalagi para anak-anak yang sangat antusias saat melihat pesawat terbang. Dan yang pasti tempat ini menjadi wadah bagi para penggemar foto selfi serta para fotografer yang ingin mengabadikan pergerakan pesawat secara lebih dekat.

Menurut Kepala Toko Indomaret Landasan Pacu, Ike Nur Yeni (25), tempat ini ramai karena notabene orang daearah Banjarmasin dan sekitarnya ini suka jalan-jalan dan nongkrong di tempat-tempat yang santai dan lagi rame.

“Ya itu dia mba, orang banjar ki ‘kan seneng dolan (jalan-jalan), apalagi tempat baru yang satu-satunya yang ngasih pemandangan langsung lapangan pesawat, ya cuma di Indomaret Landasan Pacu toh mba. Apalagi disini murah meriah, cuma duduk beli kopi yang harganya nggak nyampe sepuluh ribu udah bisa santai disini,” ujarnya kepada wartawan koranbanjar.net

Memang di tempat ini, berbagai macam varian kopi dijual dengan harga murah meriah, untuk satu cup kecil Hot Coffe saja dijual dengan harga Rp8.000, sedangkan untuk ice coffe dibandrol dengan harga Rp11.500, selain kopi ada juga varian roti isi, sosis, dan bermacam-macam varian nasi. Jus dan salad buah pun tersedia disini. Selain itu, ada beberapa stand makanan yang bekerjasama dengan indomaret, yang menambah menu yang bisa menjadi pilihan para pengunjung, seperti makanan khas Turki yaitu kebab, makanan khas Jepang yang disebut takoyaki serta masih banyak lagi.

Dan juga, setiap Sabtu malam ada pertunjukan band akustik di sini, juga setiap minggu malam diadakan acara nonton bareng motoGP melalui layar proyektor, dan acara ini yang membuat tempat ini makin ramai dikunjungi sampai-sampai banyak yang harus berdiri bahkan mengantri untuk bisa duduk.(*)