Warga Komplek Hunian Asri di Kota Marabahan, Kabupaten Barito Kuala mengaku resah dengan keluyurannya anjing liar di komplek tersebut. Tak hanya mengganggu ketenangan, kumpulan anjing juga menyebabkan sampah-sampah di komplek berhamburan, akibat mencari makanan bekas.
BATOLA, koranbanjar.net – Sampah-sampah kembali berhamburan serta berceceran kemana-mana di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) kawasan Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Marabahan, Kabupaten Barito Kuala.
Kuat dugaan, sampah-sampah tersebut diakibatkan kumpulan anjing liar mencari makanan di malam hari. Tidak hanya menyebabkan sampah berceceran kemana-mana, kumpulan anjing liar juga mencari makanan hingga ke sekitar rumah warga di Komplek Korpri, khususnya Galam Tembaga 2.
Menurut warga Komplek Hunian Asri Marabahan, Andre (15), selain sampah, adapula kucing milik warga komplek Galam Tembaga II yang dimakan anjing liar tersebut.
“Betul, anjing-anjing liar yang menyebabkan sampah berserakan di depan Komplek Hunian Asri Marabahan. Bahkan sampai sekarang, kalau malam, anjing liar tersebut selalu berada di depan pintu masuk Komplek Hunian Asri Marabahan, ” ungkapnya.(mj-39/sir)