Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Adik Rahmah Merasa Sangat Kehilangan Sosok Sang Kakak

Avatar
445
×

Adik Rahmah Merasa Sangat Kehilangan Sosok Sang Kakak

Sebarkan artikel ini

BALANGAN, KORANBANJAR.NET – Isak tangis keluarga Rahmah Hidayah (19) tak terbendung setelah Rahmah diberitakan tewas akibat terlibat kecelakaan maut di Jalan A. Yani KM 19 Liang Anggang, Jum’at (07/09).

Adik kandung dari korban bernama Ahmad Saifi yang saat ini masih duduk kelas XI SMAN 2 Paringin, mendengar kabar dari relawan emergency bahwa kakak kandungnya tewas akibat kecelakaan, ia yang saat itu masih berada di sekolah pun bergegas pulang ke rumahnya untuk mengabarkan kepada orangtuanya.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan
suasana rumah duka (rahmah hidayah) di balangan (foto: ahm)

Tangis keluarga korban pun tidak bisa dibendung saat beberapa keluarga korban berkumpul di rumah duka yang beralamatkan di Desa Paringin Timur RT 01, Kecamatan Paringin, Kabupaten Balangan.

“Kakak saya itu orangnya terbilang menjengkelkan, dia sering membuat saya marah, namun setelah dia pergi meninggalkan kami untuk selamanya, saya merasa sangat terpukul karena kehilangan sosok kakak yang biasa membuat suasana rumah jadi ramai,” ucap Saifi sambil terisak saat dihubungi wartawan koranbanjar.net.

“Ayah saya beserta keluarga saya yang lainnya sudah berangkat menuju RSUD Ulin Banjarmasin, saya dan ibu menunggu di rumah saja,” tuturnya.(ahm/ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh