Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Headline

Tes Massal Covid-19 Gencar Dilakukan Gugus Tugas Kalsel

Avatar
320
×

Tes Massal Covid-19 Gencar Dilakukan Gugus Tugas Kalsel

Sebarkan artikel ini

Kegiatan tes massal Virus Corona (Covid-19) makin gencar dilakukan, tim gugus tugas Percepatan Penanganan (P2) Covid-19 Provinsi Kalsel bersama Gugus Tugas Kota Banjarmasin.

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Kegiatan itu, dilakukan dalam rangka memutus mata rantai penularan. Sejumlah pasar tradisional, disambangi untuk menggelar tes Covid kepada pedagang maupun pengunjung, Sabtu (16/5/2020).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Rapid test massal, untuk mencegah penularan virus Covid-19 lebih luas lagi,” ucap Wakil Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq.

Berharap, hasil rapid tes massal dapat segera memutus mata rantai penularan Covid-19. Selain memantau pelaksanaan testing, penyampaian edukasi dan imbauan terkait pencegahan Corona turut dilakukan.

Sementara itu, Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid Abdul Haris Makkie mengatakan, hasil kegiatan rapid test massal dapat segera ditindaklanjuti sesuai protap tata kelola penanganan medis Covid-19.

“Pasar tradisional, menjadi sasaran kegiatan rapid test massal. Antara lain Pasar Lama, Pasar Baru Sudimampir dan Pasar Pekauman Banjarmasin,” tuturnya.

Sebelumnya, kegiatan rapid tes massal dilepas secara resmi oleh Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Abdul Haris Makkie, di Halaman Kantor Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin. (ykw/maf)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh