Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Kubah Datu Kelampayan Disemprot Desinfektan

Avatar
370
×

Kubah Datu Kelampayan Disemprot Desinfektan

Sebarkan artikel ini

Kubah Datu Kelampayan yang ditutup beberapa waktu lalu, kini mulai dilakukan penyemprotan cairan desinfektan di areal kubah dan sekitar.

MARTAPURA, koranbanjar.net – penyemprotan Kubah Datu Kelampayan di Astambul ini merupakan inisiatif dari BPK Remaja Sungai Tuan (Restu).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Menurut salah satu anggota BPK Restu, Mahlan mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya dalam menangani antisipasi dan pencegahan penyebaran virus corona.

“Kami (BPK Restu) melakukan penyemprotan di kubah dan sekitaran guna melakukan pencegahan penyebaran virus corona di kawasan kelampayan khususnya Kubah Datu Kelampayan,” terangnya via telepon kepada koranbanjar.net, Minggu (19/4/2020).

Selain melakukan penyemprotan di Kubah Datu Kelampayan, ujar Mahlan, pihaknya juga melakukan penyemprotan di kubah orangtua Datu Kelampayan yang berada di Desa Lok Gabang.

“Kami juga melakukan penyemprotan di desa-desa, seperti Desa Sungai Tuan, Limamar dan Lok Gabang. Tidak ketinggalan langgar dan musala pun kami semprot,” jelas Petugas BPK Restu ini.

Mahlan menjelaskan, pihaknya memakai dana Kas BPK untuk melakukan penyemprotan di daerah tersebut.

“Ini merupakan inisiatif, kami berharap lingkungan Kubah Datu Kelampayan terhindar dari virus corona. Semoga wabah ini cepat hilang, agar para peziarah bisa kembali datang,” harapnya. (har/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh