Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

PT Petrokimia Gresik Dan ULM Dukung Pertumbuhan Agrosociopreneurship Bidang Pertanian 

Avatar
230
×

PT Petrokimia Gresik Dan ULM Dukung Pertumbuhan Agrosociopreneurship Bidang Pertanian 

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, koranbanjar.net – Mendukung perkembangan’Agrosociopreneur’, PT Petrokimia Gresik fokus mengajak petani muda untuk mengembangkan’Agrosociopreneur’ bidang Pertanian di Indonesia. Caranya adalah ikut melaksanakan regenerasi petani serta perkembangan’Agrosociopreneur’ di Indonesia.

Lantas, apa yang dilakukan? PT Petrokimia Gresik sebagai Solusi Agro Industri dan anggota holding dari PT Pupuk Indonesia Holding Company melakukan roadshow pada 12 Kota, bekerja sama Fakultas Pertanian dari 12 universitas ternama di Indonesia, antara lain Universitas Gajah Mada (UGM), Institut Pertanian Bogor (IPB0 Universitas Jendral Soedirman (Unsoed), Universitas Brawijaya (UB), Universitas Padjajaran (Unpad).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Berikutnya, Universitas Sumatera Utara (USU), Universitas Lampung (Unila), Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Jember (Unej), Universitas Udayana (Udaya), Universitas Hasanuddin (Unhas).

Termasuk pula Universitas Lambung Mangkurat (ULM) di Banjarmasin Kalimantan Selatan.

Bertempat di Aula Supardi Fakultas Pertanian ULM di Banjarbaru, Minggu (22/9/2019), digelar bersama PT Petrokimia Gresik. Antusias peserta tampak dari mahasiswa yang hadir mencapai 200 peserta, terdiri mahasiswa Fakultas Pertanian dan perwakilan mahasiswa fakultas lain dan perguruan tinggi lainnya.

Kabag Tata Usaha Fakultas Pertanian Dra Hj Ratna Nurul Azizah mewakili Dekan Fakultas Pertanian, mengatakan pihaknya sangat mengpresiasi kegiatan dilaksanakan bersama PT Petrokimia Gresik. “Ini kegiatan bagus untuk dikembangkan, tentu saja kami sangat mengapresiasi dan mendukungnya,” kata dia.

Kegiatan itu mengajak generasi muda Indonesia bergabung dalam Gerakan Jambore Petani Muda 3 Petrokimia Gresik. Program Gerakan Jambore Petani Muda 3 Petrokimia Gresik  dilaksanakan berdasarkan kekhawatiran PT Petrokimia Gresik mengenai rendahnya minat dan partisipasi generasi muda di bidang pertanian, yang dibuktikan dengan lebih dari 65% Petani berumur di atas 45 tahun dan dalam 10 tahu jumlah Rumah Tangga Petani turun 20% atau hilang sebesar 15,6 juta.

Sementara itu, data BPS menyebutkan setiap tahun pertumbuhan penduduk Indonesia akan terus meningkat dan pertumbuhan penduduk tersebut berbanding lurus dengan kebutuhan pangan nasional. Artinya peran serta generasi muda di sektor pertanian sangat dibutuhkan untuk mewujudkan kedaulatan pangan nasional.

PT Petrokimia Gresik sebagai Solusi Agroindustri memberikan kesempatan bagi anak muda memiliki minat dan konsentrasi memajukan sektor Pertanian di Indonesia dalam kegiatan Jambore Petani Muda 3.Mereka yang mempunyai ide bisnis di bidang pertanian berorientasi profit, namun juga mempunyai dampak positif bagi lingkungan sosial sekitar dapat berpartisipasi dalam gerakan ini.Ide bisnis terbaik dapat didaftarkan melalui website www.sahabatpetani.com mulai 10 September – 14 Oktober 2019.

Manager Brand Communication PT Petrokimia Gresik, Junianto Simaremare mengatakan, anak muda yang punya konsentrasi membangun bidang pertanian nasional yang mempunyai ide dan semangat ‘Agrosociopreneurship’ dapat segera bergabung dalam gerakan Jambore Petani Muda ke-3 Petrokimia Gresik.

“Petrokimia Gresik sangat memikirkan masa depan pertanian Indonesia, sebagai wujud kepedulian PG, kami melaksanakan program Jambore Petani Muda. Tahun ini adalah tahun ke-3 program JPM dilaksanakan untuk mewadahi anak muda yang berjiwa ‘Agrosociopreneur’ dan punya kepedulian di bidang Pertanian agar dapat merealisasikan ide bisnisnya lewat mentoring, hingga mampu membuat protoype yang siap dipresentasikan kepada juri. Di akhir program, Petrokimia Gresik akan mengumumkan 3 tim terbaik yang akan memperoleh dana pengembangan bisnisnya,”paparnya.

Dijelaskan dia, 12 tim terbaik dari setiap universitas akan diberikan kesempatan memaparkan ide secara langsung di depan dewan juri, dan 3 ide bisnis terbaik akan diberikan program mentoring secara khusus oleh para CEO yang sudah memiliki keahlian di industri pertanian yaitu CEO PT Petrokimia Gresik, Rahmad Pribadi, CEO Tanijoy Muhammad Nanda Putra, dan CEO Agradaya Andhika Mahardhika.  (dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh