Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Persiapan Pengamanan Pilkades Di Tabalong

Avatar
326
×

Persiapan Pengamanan Pilkades Di Tabalong

Sebarkan artikel ini

TANJUNG, koranbanjar.net – Polres Tabalong mempersiapan kegiatan apel yang dilaksanakan hari ini (21/8/2019) untuk menyambut pelaksanaan Pilkades besok (22/8/2019). Pelaksanaan Pilkades ini diselenggarakan sebanyak 57 desa.

“Untuk hari ini kita laksanakan kegiatan apel kesiapan pelaksanaan Pilkades besok, ” kata Kapolres Tabalong AKBP Hardion.o

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

AKBP Hardiono dan jajaran Polres Tabalong sudah mengecek desa- desa yang terutama menggunakan disvoting yaitu ada 3 desa.

“3 desa yang menggunakan disvoting antara lain Desa Kasiau, Kambitin dan Tanta,” imbuh Hardiono.

Menurut perwira menengah dengan dua melati emas ini, persiapan dari Pilkades dan pengamanan sudah siap.

“Kami menurunkan 115 personil yang diawaki oleh seluruh Kapolsek, pengamanan ini 24 jam dan sudah kemarin-kemarin guna menciptakan situasi kondusif. Kita juga back up dari polres sesuai permintaan Kapolsek, namun di polres sendiri kita stand by kan anggota yang siap bergerak. Kemudian ada kompi Brimob yang siap juga stand by,” tutur AKBP Hardiono.

Nanti ada 105 TPS dan masing masing TPS minimal 2 personil yang menjaga.

Pengamanan ini bukan untuk menakut-nakuti tapi menciptakan suasana Pilkades aman tentram dan tenang.

Untuk Pilkades sekarang tidak ada anggaran khusus, solusinya menggunakan operasional anggaran Kapolres. (mj-26/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh