Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Kesiapan Capaska Kalsel Sudah 80 Persen

Avatar
379
×

Kesiapan Capaska Kalsel Sudah 80 Persen

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, koranbanjar.net – Kesiapan Calon Paskibraka (Capaska) Provinsi Kalsel, dikatakan salah satu pelatihnya, Letda Gunadi, terhitung dari Kamis (15/8/2019) kemarin, sudah mencapai 80 persen.

“Latihan sudah dimaksimalkan. Semoga gladi kotor dan bersih nanti terlaksana sesuai keinginan, sehingga saat penampilan nanti bisa utuh seratus persen,” ujar Gunadi, kemarin.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Namun, untuk tugas masing-masing anggota Capaska Kalsel, Gunadi belum mau membeberkan. “Masih dirahasiakan. Nanti setelah dikukuhkan baru dibagi posisinya. Pengawal dari TNI AD, Laut, Udara, kepolisian hingga komandan pengawal dari angkatan darat, Brimob Polda Kalsel dan komandan pasukan dari capaska juga dikukuhkan malam nanti,” tutur anggota Korem 101 Antasari Banjarmasin itu.

Terkait kendala latihan, Gunadi menceritakan, baik latihan di Banjarbaru maupun di Banjarmasin tidak ada memiliki perbedaan kesulitan, karena dirinya menganggap seluruh Capaska Kalsel yang sudah terpilih merupakan yang terbaik.

Baca Juga: Pembawa Baki Paskibraka Kalsel Berasal Dari Tapin dan Kandangan

“Mereka (Capaska Kalsel) sudah melalui tahapan seleksi yang sangat ketat, baik di daerah maupun provinsi,” ucapnya.

Tahun ini, untuk Capaska Nasional yang terpilih mewakili Kalsel ada dua orang, yakni siswi asal Batu Licin Kabupaten Tanah Bumbu, dan siswa asal Kandangan Kabupaten Hulu Sungai Selatan. (ykw/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh