Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

DPC Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Banjar Telah Dilantik

Avatar
469
×

DPC Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Banjar Telah Dilantik

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Dewan Perwakilan Cabang Srikandi Pemuda Pancasila mengadakan acara Musyawarah Cabang I, Senin (13/08) di Jalan Ahmad Yani KM 38,5 Nomor 20. Martapura, Kabupaten Banjar. Muscab ini sekaligus melantik pengurus DPD Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Banjar.

Sebanyak 15 anggota dilantik langsung oleh Dewan Perwakilan Wilayah Srikandi Pemuda Pancasila Provinsi Kalsel, Hj. Syarifah Santyansyah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Ketua Dewan Perwakilan Cabang Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Banjar, Rusmini dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan perhargaan yang tak terhingga kepad apanitia pelaksana yang telah bekerja keras demi terlaksananya acara Musyawarah Cabang I Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Banjar pada hari ini.

“Terima kasih juga kepada rekan-rekan srikandi yang telah memilih dan memberikan kepercayaan kepada menjadi ketua di Kabupaten Banjar, Insya Allah saya siap membesarkan srikandi pemuda ini, di Kabupaten Banjar khususnya,” ujarnya.

Serta, lanjutnya, mendukung semua kegiatan dan program Srikandi Pemuda Pancasila serta masyarakat umum khususnya di Kabupaten Banjar.

“Saya juga memohon dukungan, arahan dan petunjuk dari DPW Srikandi PP dan MPC PP agar tercapai tujuan besar kita bersama. Saya mohon untuk bisa bersinergi dan mendorong srikandi untuk terus maju dalam mewujudkan harapan kita,” pungkasnya.(ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh