Mengurangi dan mencegah terpaparnya Covid-19 di Wilayah Kotabaru, Kecamatan Pulau Laut Utara. PT Sime Darby Olis (SDO). Melaksanakan Vaksin Covid-19 jenis Moderna tahap ke dua, Rabu (13/10/2021).
KOTABARU, koranbanjar.net– Vaksin kali ini, juga didukung penuh oleh Pemerintah Daerah Kotabaru, yang mana Sekretaria Daerah Kotabaru, Said Akhmad menghadiri langsung pelaksanaan Vaksin ke Dua yang bertempat di Gedung Serba Guna PT SDO.
Said Akhamd mengatakan, Pemkab Kotabaru sangat mendukung adanya program vaksin yang diselenggaran oleh Investasi di Kotabaru termasuk PT SDO. Hari ini pihaknya menargetkan 1200 Vaksin jenis Moderna kepada masyarakat di wilayah Kotabaru.
“Vaksin ini merupakan salah satu krekteria untuk menurunkan terkonfirmasinya Covid-19 di Kotabaru. Semoga dengan ini kita bisa menjadi zona hijau dan masyarakat Kotabaru bisa kembali beraktifitas seperti biasa,” ucap Said Akhmad, Rabu (13/10/2021).
Ia juga menambahkan, semoga dengan vaksin ini terselenggara, Kotabaru yang sudah turun ke Level II ini, dapat turun ke Level 1. Jika program vaksin ini terlaksana serentak oleh pemerintah dan swasta dapat terlaksana dengan tuntas.
“Jadi sampai saat ini sesuai presentasinya vaksin ini sudah mencapai 40 persen. Insya Allah Desember ini penyelenggaraan vaksin di Kotabaru sudah bisa tuntas,” tandasnya.
Sementara itu, Humas PT SDO Kusdaryanto mengucapkan terimkasihnya kepada pemerintah daerah yang mendukung penuh atas berjalannya program vaksin yang diselenggarakan oleh pihak SDO.
“Seperti yang disampaikan oleh Sekda, bahwa Kotabaru menargetkan untuk ke Zona Hijau. Kami juga mendukung penuh program pemerintah untuk mentuntaskan program vaksinasi ini,” pungkasnya. (cah/dya)