Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

51 ASN Kontingen Tabalong Ikuti Seleksi Pornas Korpri Kalsel di Banjarmasin

Avatar
65
×

51 ASN Kontingen Tabalong Ikuti Seleksi Pornas Korpri Kalsel di Banjarmasin

Sebarkan artikel ini
Pelepasan kontingen Tabalong yang akan mengikuti seleksi Pornas Korpri tingkat Kalimantan Selatan di Banjarmasin (foto: arif/koranbanjar.net)

Sebanyak 51 aparatur sipil negara (ASN) kontingen Tabalong akan mengikuti seleksi Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korpri tingkat Kalimantan Selatan.

TABALONG, koranbanjar.net – Seleksi Pornas tingkat Kalsel ini akan dilaksanakan selama tiga hari mulai 27 sampai 29 Agustus 2024 di GOR Hasanuddin Banjarmasin.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Rombongan atlet dilepas langsung Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah di Halaman Kantor Bupati setempat, Senin (26/08/2024).

“Kegiatan seleksi ini diikuti sebanyak 51 orang peserta anggota Korpri Tabalong,” ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tabalong, H Erwan.

Puluhan atlet ini akan mengikuti beberapa cabang olahraga di antaranya tenis lapangan, bulu tangkis, tenis, catur, gateball dan futsal.

Dengan rincian untuk tenis lapangan ada 8 orang, bulu tangkis ada 12 orang, tenis meja ada 6 orang, catur 8 orang, gateball 8 orang dan futsal 12 orang.

“51 orang ini adalah hasil seleksi di tingkat kabupaten Tabalong,” lanjut Erwan.

Sementara Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah menyampaikan Pornas merupakan ajang untuk memperkokoh silaturahmi anggota Korpri yang memiliki minat di sektor olahraga.

“Saya mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para peserta dan seluruh pihak yang terlibat dalam persiapan seleksi Pornas Korpri ini,” ucapnya.

Hamida berharap para rombongan kontingen Tabalong agar dapat mengedepankan sportifitas selama bertanding dan menjadi nama baik diri bahkan daerah.

“Tunjukkan bahwa kontingen korpri kabupaten Tabalong mampu berprestasi karena skill dan jiwa sportif,” harapnya.

(anb/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh