TAPIN, KORANBANJAR.NET – Musibah kebakaran sangat marak terjadi, Kamis (27/09) siang tadi sekitar pukul 14.00 WITA api kembali berkobar di Desa Pantai Atas, RT 04 RW 02, Kelurahan Raya Belanti, Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin.
Musibah kebakaran tersebut cukup menggegerkan warga sekitar, asap yang membumbung tinggi dan mengepul begitu pekat di pemukiman warga, membuat puluhan unit pemadam kebakaran yang ada di Kabupaten Tapin langsung turun ke lokasi.
Informasi yang diperoleh wartawan koranbanjar.net, si jago merah melahap 4 buah rumah warga, diantaranya 3 buah rumah seluruhnya hangus terbakar adalah milik Busira, Zikri, Hamdani dan 1 buah rumah terbakar sebagian adalah milik Zakaria.
Akibat musibah tersebut ada 4 kepala keluarga dari 15 jiwa harus rela kehilangan tempat tinggalnya dan kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Saat dikonfirmasi, relawan Satuan Cepat (Sapat) Binuang, Budi mengatakan setelah mendengar informasi tentang adanya kebakaran, puluhan unit pemadam berjibaku memadamkan api
“Dan setelah kurang lebih 1 jam kemudian akhirnya api berhasil kami padamkan,” ujarnya.
Budi menambahkan bahwa sumber air mudah didapat dan unit portable juga dibantu oleh unit tangki sehingga mempermudah proses pemadaman api.
“Sementara itu untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib,” tutupnya.(ahm/ana)