Kepala PPA Dalduk dan KB Kotabaru, dr. Cipta Waspada meminta masyarakat, agar memastikan keluarga masing-masing terdata di pendataan keluarga tahun 2021.
KOTABARU, koranbanjar.net – Data keluarga dianggap, eangat membantu pemerintah dalam perencanaan program agar tepat sasaran.
Pendataan ini dilaksanakan mulai 1 April hingga 31 Mei 2021 secara serentak se-Indonesia.
“Saya mengimbau masyarakat Kotabaru, untuk menyukseskan pendataan keluarga tahun 2021,” ujarnya, Senin (5/4/2021).
Cipta menjelaskan, petugas pendataan nantinya akan mendatangi rumah warga dengan menerapkan protokol kesehatan. “Berikan data anda terkini, lengkapi dan jelas,” cetusnya.
Seperti diketahui, jumlah target Kepala Keluarga (KK) yang akan didata sejumlah 88.320 KK. Kemudian, jumlah pendataan sebanyak 558 orang. Menggunakan metode kertas sebanyak 47.910 orang dan metode smartphone 40.410 orang. (cah/ykw)