Kejaksaan Negeri Banjarbaru mencanangkan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), pada Senin (15/3/2021) pagi.
BANJARBARU,koranbanjar.net – Kegiatan ditandai dengan Apel Pencanangan dan pembaharuan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas.
Kejari Banjarbaru juga telah meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), dari Kementerian PAN-RB.
Kepala Kejaksaan Negeri Banjarbaru Andri Irawan SH.MH, memimpin Apel Pencanangan dan Pembaharuan Komitmen Pembangunan menuju WBBM tahun 2021. Apel juga diikuti seluruh pejabat Eselon 3,4 dan 5. Juga para jaksa fungsional dan tata usaha serta tenaga honorer di Kejari Banjarbaru.
“Apel Pencanangan dan Pembaharuan Komitmen Zona Integritas Menuju WBBM ini merupakan langkah berkelanjutan, sejak ditetapkannya Kejari Banjarbaru sebagai Satker dengan predikat WBK guna menuju WBBM. Ini merupakan bentuk pelaksanaan reformasi birokrasi di Kejaksaan pada tahun 2021,” ucap Kejari Banjarbaru, Andri Irawan.
Hal tersebut sebagai bentuk pernyataan kesiapan para insan Adhyaksa di Kejari Banjarbaru. Bersama-sama membangun karakter ASN dan Organisasi Satker yang mempunyai disiplin, beretika dan profesional.
“Diharapkan akan tercipta budaya anti KKN, meningkatnya akuntabilitas dan kualitas kinerja. Sehingga harapan publik terhadap pelayanan yang prima, berkualitas, tuntas, terukur dan mudah diakses pelayanannya, akan segera terwujud di Kejari Banjarbaru,” jelasnya.
Selain itu, dua orang pegawai dikukuhkan sebagai ‘Agen Perubahan’. Serta dilakukan penandatanganan Komitmen Bersama menuju WBBM, diikuti penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh Pimpinan (Eselon III dan IV).(maf)