Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Warga Desa Alat Jemput Bantuan dengan Rakit

Avatar
385
×

Warga Desa Alat Jemput Bantuan dengan Rakit

Sebarkan artikel ini

Putusnya jembatan penghubung pasca musibah bencana banjir bandang, warga Desa Alat Kecamatan Hantakan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) berinisiatif membuat rakit dari ban untuk mengambil bantuan logistik yang disalurkan para relawan, Jumat (22/1/2021).

HULUSUNGAITENGAH, koranbanjar.net – Jembatan penghubung itu terputus setelah banjir bandang menerjang Kecamatan Hantakan pada Rabu (13/1/2021) lalu.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Rakit yang dibuat warga setempat ini dikhususkan mengangkut berbagai bantuan yang disalurkan relawan untuk memenuhi kebutuhan warga terdampak bencana.

“Dua jembatan utama putus, kurang lebih selama 4 hari kita membuat transportasi penyebaran baru khusus untuk barang bantuan,” ujar warga Desa Alat, Supiani.

Supiani menuturkan, transportasi penyeberangan ini merupakan inisiatif warga sendiri.

Di samping itu, beberapa relawan juga terjun langsung menyeberangi sungai menggunakan mobil jenis off-road mengantarkan kebutuhan warga.

Bagi masyarakat yang ingin menyeberang, warga Desa Alat telah membuat jembatan alternatif menggunakan batang bambu dan pohon.

Warga Desa Alat bagian seberang sungai sendiri terpaksa memilih bertahan di desa mereka, meski rumahnya telah rusak dan hilang diterjang banjir bandang.

Pasalnya, hampir seluruh warga Desa Alat tidak memiliki lokasi rumah di tempat lain. (mj-030/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh