Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjarmasin

Walikota Ibnu Sina Tuntut Komitmen PDAM Bandarmasih Atasi Keluhan Pelanggan

Avatar
528
×

Walikota Ibnu Sina Tuntut Komitmen PDAM Bandarmasih Atasi Keluhan Pelanggan

Sebarkan artikel ini
Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina didampingi Wakil Walikota, Arifin Noor dan Dirut PDAM Bandarmasih, Yudha Achmady.(foto: koranbanjar.net)
Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina didampingi Wakil Walikota, Arifin Noor dan Dirut PDAM Bandarmasih, Yudha Achmady.(foto: koranbanjar.net)

Walikota Banjarmasin Ibnu Sina menuntut komitmen Direksi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bandarnasih, untuk mengatasi berbagai masalah, terutama terkait keluhan pelanggan.

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Pernyataan tersebut disampaikan Ibnu Sina dalam sambutan di acara HUT ke-46 PDAM Bandarnasih di Aula Kantor PDAM Bandarmasih, Jalan Ahmad Yani KM 2 Kota Banjarmasin, Kamis(17/2/2022)

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“PDAM Bandarmasih harus kerja keras, kerja cerdas dan kerja tuntas dalam mengatasi berbagai keluhan pelanggan,” pintanya.

Lanjutnya, direksi PDAM Bandarmasih harus komitmen dan fokus untuk menuntaskan persoalan ini sampai akhir masa jabatan.

“Saya bisa memaklumi profit pada tahun ini menurun drastis, angkanya tidak tanggung-tanggung sangat drastis,” sebutnya.

Namun Ibnu berharap permasalahan ini menjadi cambuk bagi seluruh direksi dan karyawan PDAM Bandarnasih.

Walau deviden untuk PAD masih bisa disetorkan, akan tetapi apa yang sudah dicapai di tahun 2020-2021 harus segera diraih kembali.

“Walaupun banyak alasan, tetapi saya kira alasan itu bukan menjadi pembenar atas anjloknya pendapatan dan keuntungan profit oleh sebuah perushaan daerah,” ungkapnya.

Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Selatan ini pun mengaku pada periode pertama kepemimpinannya, pendapatan PDAM Bandarmasih hanya untuk membayar hutang.

“Cukuplah di periode pertama kita bayar hutang, mudah-mudahan periode kedua ini kita bisa menikmati kesejahteraan pelayanan terbaik ke seluruh warga kota Banjarmasin,” tuturnya

Dirinya juga berharap pada APBD Perubahan akan ada penyertaan modal untuk perusahaan daerah itu.

Sementara itu Direktur Utama (Dirut) PDAM Bandarmasih, Yudha Achmady konsisten mengatasi gangguan distribusi air ke masyarakat.

“Kami komitmen ingin menuntaskan itu, dengan melakukan pemasangan pipa, sekarang sudah kita lakukan dan sebagian akan kita selesaikan di tahun 2022,” janjinya.

Adapun wilayah perencanaan penggantian pipa ada sebagian di wilayah Banjarmasin Barat dan sebagian di Banjarmasin Utara.

Untuk Utara dari Jalan Pramuka sampai ke Banua Anyar hingga ke kawasan Sungai Andai.

“Karena wilayah itulah sangat dominan sekali terganggu begitu ada kebocoran, ternasuk Banjarnasin Barat,” bebernya.

Dan sambung Yudha, semua itu memerlukan biaya tidak sedikit.

“Tentunya kami minta dukungan pemerintah, untuk merealisasikan semua itu, mudah-mudahan bisa terwujud,” demikian kata Yudha Achmady.(yon/sir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh