Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjar

Wabup Banjar Serahkan Bantuan Korban Kebakaran di Murung Keraton

Avatar
305
×

Wabup Banjar Serahkan Bantuan Korban Kebakaran di Murung Keraton

Sebarkan artikel ini
Wabup Banjar Said Idrus Al Habsyi meninjau dan menyerahkan bantuan kepada korban musibah kebakaran di Murung Keraton, Selasa (26/3/1024). (Sumber Foto: Erick/koranbanjar.net)

Wakil Bupati (Wabup) Banjar Said Idrus Al Habsyi menyerahkan bantuan kepada korban musibah kebakaran di Kelurahan Murung Keraton Kecamatan Martapura Kabupaten Banjar, Selasa (26/3/2024).

BANJAR, korbanjar.net Musibah kebakaran itu terjadi Senin (25/03/2024) malam pukul 18.00 Wita, dengan menghanguskan tiga buah rumah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kebakaran diduga diketahui akibat konsleting listrik sehingga menyebabkan kebakaran.

Selanjutnya, Selasa (26/03/2024) pukul 10.00 Wita, Wabup Banjar bersama Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar menyerahkan bantuan untuk korban kebakaran.

Melalui Kelapa Dinas Sosial P3AP2KB Kabupaten Banjar, Dian Marliana menyampaikan tentang kegiatan yang di laksanakan hari ini.

“Bantuan dari kami Dinas Sosial Kabupaten Banjar menyerahkan berupa sembako dan ditambah bantuan velbed dari Dinas Sosial Kalsel,” katanya.

Kepala BPBD Kabupaten Banjar Warsita yang juga bertempat menambahkan.

“Kita membantu empat kepala keluarga yang terdampak musibah kebakaran, bantuan berupa peralatan dapur,” jelasnya.

Dalam musibah diketahui ada korban yang mengalami luka saat memadamkan api saat kebakaran terjadi.

“Informasi dari masyarakat, ada yang mengalami luka saat membantu memadamkan kebakaran kemarin, tapi tadi ibu Kadinsos sudah menelpon dinas kesehatan dan sudah berkoordinasi serta sudah diturunkan tim kesehatan untuk membantu warga yang mengalami luka,” imbuhnya.

Di sela-sela wawancara bersama awak media, Kepala BPBD Kabupaten Banjar ini berharap kepada warga untuk selalu waspada dan berhati hati di setiap aktifitas.

Agar selalu mengontrol setiap listrik dan kompor gas setiap akan ditinggalkan atau pun akan beraktifitas.

“Selama bulan puasa untuk masyarakat selalu berhati hati saat memasak, dan selalu kontrol kompor sebelum atau sesudah dipergunakan, serta lepaskan aliran listrik saat tidak di pakai,” pesan Warsita. (mj-44/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh