KANDANGAN, koranbanjar.net – Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad selaku Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka HSS menerima anugerah tanda kehormatan Lencana Darma Bakti atas pengabdiannya dalam gerakan pramuka, pada apel peringatan HUT Gerakan Pramuka Kalimantan Selatan (Kalsel), Selasa (20/8/2019).
Lencana tanda penghargaan oleh Kwartir Nasional itu disematkan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor selaku ketua Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) Gerakan Pramuka Kalsel.
Selain itu, disematkan pula lencana penghargaan Pancawarsa IV kepada tokoh-tokoh lain yang berjasa dalam gerakan pramuka di HSS.
Wabub HSS Syamsuri Arsyad mengatakan, sebuah kehormatan baginya mendapat penghargaan itu, karena bukan diminta tetapi diberikan.
“Ini sebuah anugerah yang luar biasa pada hari pramuka ini bagi kwartir cabang gerakan pramuka HSS. Bukan untuk kami pribadi, tapi bagi seluruh keluarga besar gerakan pramuka HSS,” ujar Kak Choe sapaan akrab Syamsuri Arsyad.
Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) gerakan pramuka Kalsel Raudatul Jannah mengatakan, penghargaan diberikan kepada anggota dewasa gerakan pramuka yang telah dengan sukarela memberikan bimbingan dan pembinaan kepada peserta didik gerakan pramuka agar menjadi kaum muda yang berkarakter.
“Selamat dan sukses, berkat jasa-jasa pengabdian dan kerjasama yang baik dalam meningkatkan aktivitas gerakan pramuka. Semoga penghargaan yang diberikan dapat memacu untuk lebih meningkatkan motivasi dan pengabdian terhadap gerakan pramuka Kalsel,” pungkasnya. (yat)