Perkembangan update Covid-19 di Hulu Sungai Selatan (HSS), per Kamis (16/4/2020) terkonfirmasi 1 orang positif. Lalu, sebanyak 8 pasien dalam pemantauan (PDP), 2 diantaranya negatif hasil tes swab.
KANDANGAN, koranbanjar.net – Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 HSS, Siti Zainab mengatakan, pihaknya baru menerima hasil swab pagi ini, dari Balai Besar Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Kemenkes di Kota Banjarbaru.
“Hasil swab yang dikirim 13 dan 14 April lalu satu orang terkonfirmasi positif Covid-19,” ungkapnya, saat memberikan keterangan dalam konferensi pers, di Lobi Kantor Setdakab HSS.
Saat ini ungkapnya, yang bersangkutan sudah menjadi pasien di ruang isolasi RSUD Brigjend H Hasan Basry Kandangan, dengan kode HBS9.
Pasien yang sebelumnya hanya berstatus orang dalam pengawasan (ODP) dari Kecamatan Padang Batung itu, saat ini dalam kondisi stabil.
Selain itu lanjutnya, di HSS terdapat 8 orang berstatus PDP. Hasil swab terbaru, PDP dengan kode HBS1 dan HBS2 dinyatakan negatif.
“HBS1 dan HBS2 diperkirakan hari ini akan keluar dalam status PDP, dan akan dirawat di ruang penyakit paru,” jelas Kepala Dinas Kesehatan HSS itu.
Diungkapkannya, HBS1, HBS2, HBS3, HBS4, HBS5 dan HBS 6 merupakan PDP dari HSS. Lalu, HBS6 dan HBS7 adalah PDP dari Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST).
Bupati HSS, Achmad Fikry mengatakan, dengan adanya konfirmasi positif itu, maka otomatis HSS akan berstatus zona merah.
“Kami berpesan kepada masyarakat, untuk bersikap jujur dan aktif melaporkan diri maupun tetangga, apabila ada warga yang datang dari luar daerah,” pesannya. (yat/dya)