Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Ulama, Tokoh dan Relawan HSS Galang Dana di Jalan untuk Palestina

Avatar
996
×

Ulama, Tokoh dan Relawan HSS Galang Dana di Jalan untuk Palestina

Sebarkan artikel ini
Aksi penggalangan dana di Jalan Depan Islamic Center KH Darham Hidayat Kabupaten HSS untuk Palestina, Kamis (2/11/2023). (Foto: Devi/Koranbanjar.net)
Aksi penggalangan dana di Jalan Depan Islamic Center KH Darham Hidayat Kabupaten HSS untuk Palestina, Kamis (2/11/2023). (Foto: Devi/Koranbanjar.net)

Dewan Masjid Indonesia (DMI), Majelis Ulama Indonesia (MUI), bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), melaksanakan aksi penggalangan dana di jalan, Kamis (2/11/2023) pagi di depan Islamic Center KH Darham Hidayat, Desa Hamalau, Kecamatan Sungai Raya.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net Hal itu merupakan aksi solidaritas, dalam rangka mendukung, membantu, dan meringankan beban warga Palestina yang dalam situasi terdampak perang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Aksi tersebut turut diikuti relawan dan potensi sosial Kabupaten HSS.

Ketua DMI Kabupaten HSS Muhammad Thaha mengatakan, kegiatan tersebut merupakan panggilan hati dari masyarakat HSS, untuk bersama-sama meringankan beban Palestina yang saat ini berjuang di tengah-tengah masyarakat dunia.

“Mereka sangat membutuhkan bantuan kemanusiaan, baik berupa donasi, maupun perhatian kita bersama, melalui doa dari umat Islam rakyat Indonesia, salah satunya di Kabupaten HSS tentunya,” ucap Thaha.

Ia berharap, aksi tersebut bisa meringankan beban rakyat Palestina.

Dijelaskannya, hasil penggalangan dana tersebut akan disampaikan untuk rakyat Palestina, melalui tempat-tempat yang resmi, dan tidak menutup kemungkinan disampaikan langsung ke Kedutaan Palestina di Indonesia.

Salah seorang tokoh masyarakat, Achmad Fikry mengaku mendukung dan mengapresiasi kegiatan penggalangan dana untuk Palestina tersebut.

“Banyak penderitaan yang dialami mereka (warga Palestina), sehingga kita sebagai umat muslim ingin meringankan beban mereka, dengan mengumpulkan dana melalui sumbangan masyarakat yang melewati depan Masjid Nurul Hidayah ini,” ucap Bupati HSS periode 2013-2023 itu.

Menurutnya, berapapun sumbangan yang diberikan akan sangat berarti untuk warga Palestina.

Achmad Fikry mendoakan, aksi tersebut menjadi semangat bersama untuk perjuangan Palestina. (dvh/bay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh