Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Terdampak Wabah Covid 19, Guru Mengaji Dapat Bantuan

Avatar
313
×

Terdampak Wabah Covid 19, Guru Mengaji Dapat Bantuan

Sebarkan artikel ini

Sejumlah guru mengaji di Kabupaten Kotabaru dapat bantuan sebagai warga terdampak wabah Covid-19.

KOTABARU, koranbanjar.net- Dalam hal tersebut, Pemerintah Daerah Kotabaru bersama Bank Kalsel Cabang Kotabaru memberikan bantuan paket sembako kepada para guru mengaji.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Bantuan dari Pemerintah Daerah bersama Bank Kalsel cabang Kotabaru itu secara simbolis diserahkan di kediaman KH Syaifudin atau Guru Udin.

Bupati Kotabaru Sayed Jafar mengatakan, karena wabah Covid 19 ini sudah meluas, hingga berdampak pada perekonomian warga yang ada di Kabupaten Kotabaru tak terkecuali para guru ngaji atau guru agama itu.

“Untuk pada hari ini, kami salurkan sedikit rejeki meringankan beban para guru agama dan mengaji, karena telah berkontribusi di pendidikan agama kita,”ucap Sayed Jafar, Kamis (23/4/2020).

Lanjutnya, Penyaluran paket sembako kepada para guru itu nantinya akan disalurkan ke seluruh wilayah pedesaan dan kecamatan se-Kotabaru.

“Bantuan ini bertahap, nanti ribuan guru agama, dan ngaji di kecamatan dan desa akan dapat semua. Tentu dengan adanya sedikit bantuan ini bisa bermanfaat, dan menjadi berkah untuk mereka,” kata dia. (cah/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh