BANJARMASIN, koranbanjar.net – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Selatan membagikan sedekah kepada kurang lebih seratus anak yatim piatu yang menghadiri acara tasyakuran.
Kegiatan tersebut dalam rangka kenduri kantor Kejati yang baru di Jalan Di Panjaitan Banjarmasin, Rabu,(3/10/2019).
“Malam ini kami mengadakan tasyakuran dengan mengucapkan syukur nikmat atas gedung baru Kejati Kalsel dan akan segera kita manfaatkan,” ujar Kepala Kejati Kalsel Arie Arifin.
Dalam wawancaranya dengan insan pers usai pelaksanaan syukuran di lobi ruang tamu Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kejati Kalsel di Banjarmasin, meskipun belum 100 persen selesai, Arie berharap semua pegawai kejaksaan, staf dan honorer serta semua yang berkepentingan di institusi ini dapat berkegiatan dengan lancar.
“Mudah-mudahan dengan dilaksanakannya syukuran ini, kita dapat bermunajat, berdoa kepada Allah agar dalam menjalankan tugas semua berjalan lancar, sehat dan selamat,” doanya.
Sebelumnya, Arie Arifin beserta jajarannya mengadakan salat magrib berjemaah bersama puluhan anak yatim piatu, yang dilanjutkan dengan salat hajat, kemudian pengajian kitab suci Alquran, hingga acara puncak, tausiyah, dan ditutup dengan doa.
Selain Kajati beserta istri, ritual tersebut dihadiri oleh Wakil Kepala Kejati Kalsel, Masnunah yang ikut membagi-bagikan sedekah kepada puluhan anak yatim piatu.
Kemudian para Asisten, Kasi dan pegawai kejaksaan tinggi, serta Kejari Banjarmasin juga turut berhadir mengikuti prosesi ibadah yang dimulai dari pukul 18.00 wita hingga 21.00 wita atau jam 9 malam itu.(yon)