Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Siswa SMKN 1 Tapin Selatan juga Ikut Galang Dana untuk Korban Gempa

Avatar
431
×

Siswa SMKN 1 Tapin Selatan juga Ikut Galang Dana untuk Korban Gempa

Sebarkan artikel ini

TAPIN, KORANBANJAR.NET – Siswa dan siswi SMK Negeri 1 Tapin Selatan turun ke jalan untuk melakukan penggalangan dana untuk korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah.

Penggalangan dana ini dilakukan oleh siswa di Jalan Seragen Sawang, Kecamatan Tapin Selatan, Kabupaten Tapin, Rabu (03/10) pagi.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Penggalangan dana ini diikuti oleh beberapa organisasi siswa SMK Negeri 1 Tapin Selatan, yaitu OSIS Pramuka dan Palang Merah Remaja, tujuan dari penggalangan dana ini yaitu bentuk solidaritas kita sebagai warga smk untuk meringankan sedikit beban penderitaan masyarakat Sulawesi Tengah.

“Saya sangat mendukung karena ternyata anak-anak sangat peduli dengan saudaranya yang tertimpa musibah yang jauh di sulawesi,” ucap Ketua Pelaksana Nur Rohmawati kepada koranbanjar.net.

Salah satu guru SMK Negeri 1 Tapin Selatan, Sepri, juga berharap kegiatan ini dapat meningkatkan jiwa nasionalisme mereka.

“Kegiatan seperti ini perlu ditingkatkan agar jiwa nasionalisme dan peduli pada setiap siswa tetap terjaga,” ujarnya.(afn/ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh