Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Simak! Ini Komoditas Inflasi Tertinggi Di Kalsel

Avatar
440
×

Simak! Ini Komoditas Inflasi Tertinggi Di Kalsel

Sebarkan artikel ini

Kalimantan Selatan (Kalsel) mengalami inflasi sebesar 0,13 persen. Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga, yang ditunjukkan naiknya sebagian indeks kelompok pengeluaran.

BANJARBARU, Koranbanjar.net – Pada Mei 2020, di Kalsel terjadi inflasi sebesar 0,13 persen dengan indeks harga konsumen (IHK) sebesar 104,94.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Seluruh kota IHK di Kalsel mengalami inflasi, yaitu Banjarmasin sebesar 0,11 persen, Tanjung sebesar 0,1 persen dan Kotabaru sebesar 0,28 persen.

Komoditas yang mengalami kenaikan harga, dengan andil inflasi tertinggi di Kalimantan Selatan antara lain bawang merah, daging ayam ras, beras, pepaya dan ikan patin.

Jika dihitung berdasarkan tahun kalender, pada Mei 2020 Kalsel mengalami deflasi sebesar 0,06 persen. Sementara itu, tingkat inflasi tahun ke tahun (Mei 2020 terhadap Mei 2019) sebesar 1,03 persen.

Tahun yang sama, juga terjadi inflasi sebesar 0,13 persen atau terjadi kenaikan indeks harga konsumen (IHK). Pada April mencapai 104,81 menjadi 104,94 saat bulan Mei.

Kelompok yang mengalami kenaikan tertinggi yaitu kelompok kesehatan sebesar 0,44 persen. Diikuti kelompok makanan, minuman, dan tembakau sebesar 0,41 persen.

Kelompok perlengkapan, peralatan, dan pemeliharaan rutin rumah  tangga sebesar 0,1 persen. Sedangkan, kelompok transportasi sebesar 0,04 persen. Kelompok informasi, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 0,03 persen. Sementara, indeks kelompok pengeluaran lainnya mengalami penurunan.

Seperti diketahui, data di atas merupakan rilis resmi Badan Pusat Statistik Kalimantan Selatan (BPS Kalsel) nomor 033/06/63/Th.XXIV tanggal 15 Juni 2020. (ykw)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh