Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

SIKOMANDAN Hasilkan Ratusan Miliar Pertahun

Avatar
383
×

SIKOMANDAN Hasilkan Ratusan Miliar Pertahun

Sebarkan artikel ini

Tahun 2021, merupakan tahun kedua pelaksanaan program Sapi Kerbau Komoditas andalan Negeri (SIKOMANDAN). Kini, program itu telah menghasilkan ratusan miliar pertahun.

BANJARBARU, koranbanjar.net – Program Strategis Nasional ini, sejalan dengan program prioritas Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Pemprov Kalsel).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Berupaya meningkatkan populasi dan produksi sapi dan kerbau, guna percepatan swasembada daging di Kalsel.

SIKOMANDAN adalah program lanjutan dari Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting (Upsus Siwab), yang telah dilaksanakan sejak tahun 2017 sampai 2019. Sedangkan, sejak tahun 2020 menjadi program Sikomandan.

Kedua program ini mampu menghasilkan pedet, hasil Kawin Suntik atau Inseminasi Buatan (IB). Tiap tahun, rata-rata sebanyak 20.000 ekor, baik Sapi Bali, Peranakan Ongol atau PO, maupun Sapi Eksotik (Limousin dan Simental).

Dengan harga jual pedet, usia emas (6 bulan) rata-rata Rp 8 juta. Maka, rata-rata tiap tahun akan menghasilkan nilai jual Rp 160 miliar.

Tahun 2021, program SIKOMANDAN di Kalsel telah melahirkan pedet sebanyak 5.114 ekor, setara dengan 40 miliar.

Angka yang cukup besar untuk mengungkit kesejahteraan peternak rakyat. Nilai pendapatan peternak akan terus bertambah, seiring pertambahan umur dan berat badan sapi saat dijual pada umur siap potong atau bakalan. (ykw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh