Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Sekda HSS Resmikan Sekolah Lansia di Desa Baru

Avatar
204
×

Sekda HSS Resmikan Sekolah Lansia di Desa Baru

Sebarkan artikel ini
Foto bersama saat pembukaan Sekolah Lansia di Desa Baru, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten HSS, Rabu (3/7/2024) pagi. (Sumber Foto: Prokopim HSS/koranbanjar.net)

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Muhammad Noor, meresmikan Sekolah Lanjut Usia (Lansia) di Desa Baru, Kecamatan Sungai Raya, Rabu (3/7/2024) pagi di Halaman Perpustakaan desa tersebut.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net Pada Sekolah Lansia itu, akan dilaksanakan pertemuan tiap enam bulan sekali, dalam memberikan pendidikan dan pelatihan khusus kepada 20 peserta didik Lansia.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) Kabupaten HSS Lothvie Rahmani menjelaskan, Sekolah Lansia dibentuk untuk menambah kapasitas individu Lansia.

“Kegiatan sekolah Lansia ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan aktualisasi diri Lansia, dalam rangka menambah kapasitas individu mereka,” terang Lothvie.

Sekolah Lansia di Desa Baru itu, merupakan sekolah pertama di Kabupaten HSS, yang diharapkan dapat menjadi pelopor dan motivasi bagi wilayah lain.

“Sekolah Lansia ini akan terus kami kembangkan, dan sesuaikan dengan karakteristik para Lansia, agar sekolah menjadi kegiatan yang menyenangkan, menambah wawasan, serta menjadi ajang interaksi sosial yang positif,” tambahnya.

Sekda Kabupaten HSS Muhammad Noor menuturkan, dengan adanya program tersebut, diharapkan kualitas hidup Lansia dapat meningkat, dan mewujudkan lansia yang tangguh dan sejahtera.

Menurutnya, kesejahteraan, kesehatan, dan kebahagiaan Lansia harus terus diperhatikan agar tidak tersisihkan dan terabaikan.

Sekda mengatakan, berbagai intervensi telah dilakukan oleh pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan Lansia, seperti Posyandu Lansia dan Gerakan Lansia Asuh.

“Berbagai intervensi yang telah dilakukan oleh pemerintah dan kita bersama, terutama Sekolah Lansia yang dilaksanakan, semoga kita bisa mempersiapkan Lansia sebagai pribadi yang sehat, mandiri, aktif, produktif, dan bermartabat. Diharapkan, kegiatan ini dapat terus memacu Lansia untuk semakin berinovasi dan semangat dalam menjalani hari tua,” ucap Muhammad Noor.

Pada kegiatan itu, juga dilaksanakan pelatihan bagi kader bina keluarga lansia (BKL).

(dvh/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh