Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Sekda HSS Lantik 10 Anggota BPD Pengganti Antar Waktu

Avatar
146
×

Sekda HSS Lantik 10 Anggota BPD Pengganti Antar Waktu

Sebarkan artikel ini
Pelantikan 10 orang anggota PAW BPD di Kabupaten HSS, Kamis (11/7/2024) di Aula Kantor Dinas PMD. (Sumber Foto: Devi/koranbanjar.net)

Sebanyak 10 orang anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Pengganti Antar Waktu (PAW) dilantik, Kamis (11/7/2024) di Aula Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), Jalan Aluh Idut, Kandangan.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dipimpin Penjabat (Pj) Bupati, yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten HSS Muhammad Noor, didampingi Kepala Dinas PMD Kabupaten HSS Susilo Adianto.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Anggota BPD yang dilantik yakni Nurhatina dari Desa Tebing Tinggi Kecamatan Simpur, dan Jaseman dari Desa Balimau Kecamatan Kalumpang.

Ahmadi dari Desa Hamayung Utara dan Yusmadi dari Desa Paramaian Kecamatan Daha Utara.

Lisna dari Desa Parigi, Syahrani dari Desa Sungai Pinang, Lisnawati dan Ahmad Arbani dari Desa Pihanin Raya, serta Ahmadi dari Desa Muning Baru Kecamatan Daha Selatan.

Pergantian antar waktu anggota BPD disebabkan ada anggota BPD yang meninggal dunia, ataupun pindah domisili bertempat tinggal di luar wilayah asal pemilihan.

Sekda Kabupaten HSS Muhammad Noor berpesan, anggota BPD PAW dapat mempelajari tugas dan tanggung jawab yang diemban.

Sekda mengingatkan, keberadaan BPD sebagai mitra dari kepala desa dan aparat desa, dimaksimalkan sesuai tugas dan fungsi, dengan tetap berpedoman pada ketentuan yang berlaku.

“Tugas anggota BPD tidaklah sebatas saat hendak dilaksanakan musyawarah desa menjelang Pilkades, tetapi juga meliputi tugas pengawasan kinerja Kepala Desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat, serta membahas dan menyepakati rancangan Peraturan Desa bersama dengan Kepala Desa,” tuturnya, membacakan sambutan tertulis Pj Bupati HSS Hermansyah.

Pada kesempatan tersebut, dilakukan serah terima pinjam pakai mobil operasional untuk Ketua Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Firmansyah.

(dvh/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh