Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

Sejak 2022, Inovasi Bengkel Sahabat Disnaker Tabalong Cetak Puluhan Ribu Wirausaha

Avatar
335
×

Sejak 2022, Inovasi Bengkel Sahabat Disnaker Tabalong Cetak Puluhan Ribu Wirausaha

Sebarkan artikel ini
Inovasi bengkel sahabat Disnaker Tabalong. (foto : disnaker tabalong)

Inovasi Bina Tenaga Kerja dan Pelatihan Wirausaha Baru Tabalong (Bengkel Sahabat) yang digagas Dinasker Kabupaten Tabalong telah mampu mencetak puluhan ribu wirausaha baru (WUB).

TABALONG, koranbanjar.net – Inovasi yang diluncurkan sejak 4 Januari 2022 lalu setidaknya sudah mencetak 21.816 WUB hingga akhir Desember 2022 berdasarkan hasil rekonsiliasi pada 2023.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Ini sebagai bentuk upaya kita mengatasi masalah tenaga kerja dan penganggaran sehingga muncul inovasi ini,” ungkap Kabid Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Disnaker Tabalong, Lyla Susanti, Senin (24/07/2023).

Menurutnya, inovasi tersebut bertujuan mendorong perluasan kesempatan kerja, meningkatkan partisipasi angkatan kerja dalam upaya mengurangi angka pengangguran.

Sehingga menurunkan persentasi penduduk miskin hingga dapat meningkatkan pertumbuhan eknomi di Bumi Sarabakawa Tabalong.

“Jadi melalui inovasi ini kita terus berusaha menumbuhkembangkan jiwa wirausaha sekaligus menciptakan tenaga kerjan yang berkualitas,” ujar Lyla.

Ditambahkannya, bengkel sahabat juga dapat menjembatani kesenjangan antara hasil pelatihan dengan kebutuhan dunia kerja.

Diketahui, bengkel sahabat merupakan inovasi untuk mewujudkan salah satu program prirotas Bupati dan Wakil Bupati Tabalong periode 2019-2024 untuk mencetak 10.000 WUB.

Terakhir, dalam hal pelatihan untuk calon tenaga kerja melalui BLK Tanjung juga mengalami peningkatan yang mana sebelum adanya inovasi pada 2021 jumlah siswa mengikuti pelatihan sebanyak 288.

Sedangkan setelah inovasi ada, jumlah siswanya yang terlatih hingga Desember 2022 sebanyak 368 siswa.

(anb/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh