Ketua DPRD Kabupaten Banjar HM Rofiqi mengambil langkah gerak cepat alias gercep ketika menerima informasi dampak banjir juga melanda warga Desa Pekamuan Ulu Kecamatan Martapura Timur Kabupaten Banjar, Sabtu (4/2/2023).
BANJAR, koranbanjar.net – Selain informasi musibah kebanjiran, juga didapatkan kabar minim menerima bantuan.
Sehingga Rofiqi segera menghubungi ajudan supaya mempersiapkan bantuan sosial dan perlengkapan lainnya untuk dia melakukan peninjauan.
“Iya tadi pagi saya diminta Bapak (Rofiqi) supaya persiapkan segala sesuatunya untuk meninjau warga yang kebanjiran,” kata Nuar, sang ajudan.
Ada beberapa titik lokasi terdampak banjir yang ditinjau dan diberikan bantuan sosial termasuk membagikan ratusan liter beras oleh Ketua DPRD Kabupaten Banjar, Rofiqi kepada warga di Desa Pekauman Ulu Kecamatan Martapura Timur.
“Ini hanya inisiatif dan aksi spontan saja mendengar kondisi warga demikian, apalagi warga mengeluhkan dengan mahalnya harga beras,” ungkap Rofiqi.
Keprihatinan dengan kondisi banjir yang menganggu warga beraktivitas, tentu kesulitan ini ditambah harga beras mahal di pasaran.
“Kita prihatin. Ditimpa musibah banjir, lalu harga beras juga semakin mahal. Moga ini bermanfaat, dan banjir cepat surut,” imbuhnya. (dya)