Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tanah Bumbu

Reaktif, Zairullah Azhar Langsung Kunjungi Lokasi Banjir

Avatar
224
×

Reaktif, Zairullah Azhar Langsung Kunjungi Lokasi Banjir

Sebarkan artikel ini
Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar kunjungi lokasi dan korban musibah banjir. (Sumber Foto: Kominfo Tanah Bumbu/koranbanjar.net)

Mendapatkan informasi ratusan rumah di Kecamatan Kusan Hulu terendam banjir, Jumat (27/8/2021) siang, Bupati Tanah Bumbu H.M. Zairullah Azhar reaktif bergerak cepat mengunjungi lokasi banjir tersebut.

TANAHBUMBU,koranbanjar.net – Kunjungan ini bersama Sekda H Ambo Sakka, BPBD, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo, dan SKPD terkait lainnya, mengunjungi Desa Bakarangan dan Desa Lasung.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Bupati bersama rombongan membawa bantuan berupa bahan makanan, obat-obatan, pakaian, perlengkapan bayi, dan lainnya untuk warga terdampak banjir.

Dalam kunjunganya itu, Bupati mengingatkan agar jajaranya dan warga terdampak banjir untuk tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Bupati mengatakan disaat masyarakat tengah kesusahan dilanda banjir seperti ini, pemerintah harus hadir membantu.

Bupati juga meminta agar petugas Kecamatan dan Desa dapat maksimal membantu warga yang kesusahan karena dampak banjir.

Terkait solusi agar rumah warga tidak terendam banjir lagi, Bupati Zairullah mengatakan akan direlokasi atau rumah yang rendah akan ditinggikan.

“Secepatnya akan kita bahas dalam rapat nanti, termasuk anggaranya,” kata Zairullah.

Dalam kunjunganya itu pula, Zairullah kembali mengingatkan agar pihak Kecamatan dan Desa mendata orang tua jompo, janda tua, dan anak yatim untuk mendapatkan bantuan dari pemerintah daerah.

Untuk anak yatim dimasukkan ke Istana Anak Yatim agar ditangani layaknya anak-anak seusianya dan mendapatkan pendidikan yang sesuai. (kominfotanahbumbu/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh