Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Ratusan Anak Yatim Ponpes Raudhatul Nasyiin Terima Bantuan Ifthar

Avatar
304
×

Ratusan Anak Yatim Ponpes Raudhatul Nasyiin Terima Bantuan Ifthar

Sebarkan artikel ini

Memasuki pekan ketiga Ramadan, Rumah Yatim terus berbagi kebahagiaan bersama anak yatim dan dhaufa di seluruh penjuru Indonesia. Diantaranya, ratusan anak yatim Ponpes Raudhatul Nasyiin menerima bantuan ifthar atau makanan berbuka puasa.

BANJARBARU SELATAN,koranbanjar.net – Hingga kini bantuan pangan untuk ifthar atau iftar dan sahur telah tersalurkan 40 persen dari total target 50.000 penerima manfaat di Indonesia. Seperti dilakukan Rumah Yatim Area Kalimantan untuk Ponpes Raudhatul Nasyiin.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Jelang berbuka puasa pada Rabu (14/5/2020) tadi, tim relawan memberikan bantuan 100 paket ifhtar kepada anak yatim di Ponpes Raudhatul Nasyiin, terletak di Kelurahan Guntung Paikat Kecamatan Banjarbaru Selatan Kota Banjar Baru Kalimantan Selatan.

Manager Rumah Yatim Area Kalimantan, Indra Abdullah mengatakan, Ponpes tersebut merupakan salah satu titik lokasi yang sulit dijangkau. Karena tidak berada dijalur strategis.

“Kemudian, anak-anak tersebut tidak bisa pergi kemanapun, lantaran tengah dalam kondisi wabah corona,” katanya.

Oleh karena itu, menurut Indra, bantuan ini sangat dibutuhkan oleh para santri maupun bagi pengurus Ponpes. Agar bisa bertahan hidup ditengah situasi sulit. Kendati demikian, ia berharap bantuan ifthar dapat bermanfaat dan menjadi motivasi mereka untuk terus semangat menjalani ibadah puasa.

Kesempatan yang sama, salah seorang pengurus Ponpes Raudhatul Nasyiin, Hendri, mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan perhatian donator Rumah Yatim terhadap anak-anak yatim di pesantrennya.

“Semoga Allah berikan manfaat dan keberkahan, semoga para donatur Rumah Yatim diberikan kesehatan dan selalu diberikan keberkahan dalam menjalankan tugas-tugasnya,” ucapnya. (rumahyatim/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh