Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjar

Rapat Persiapan Program Pamsimas Kabupaten Banjar Tahun 2023

Avatar
609
×

Rapat Persiapan Program Pamsimas Kabupaten Banjar Tahun 2023

Sebarkan artikel ini
Rapat koordinasi persiapan longlist program Pamsimas Kabupaten Banjar tahun 2023. (Foto: Kominfo Kabupaten Banjar)

Kegiatan Pamsimas merupakan program bersama bagi pemerintah pusat dan kabupaten, pemerintah desa/kelurahan dan masyarakat maka diperlukan adanya komitmen serta tanggung jawab dari seluruh pelaku bahwa proses penetapan desa/kelurahan dapat menciptakan manfaat yang lebih besar dari kegiatan Pamsimas dan dari program air minum dan sanitasi lainnya di tingkat kabupaten dan desa/kelurahan,

BANJAR, koranbanjar.net Untuk proses percepatan pencapaian akses universal air minum dan sanitasi maka dilakukan rapat koordinasi Pokja PKP Kabupaten Banjar dengan agenda rapat persiapan longlist program Pamsimas Kabupaten Banjar tahun 2023 yang bertempat di Ruang Rapat Baiman Lantai III Bappedalitbang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Acara ini dipimpin oleh Herlina Maulidah, ST, MT selaku Kepala Bidang Infrastruktur Kewilayahan Bappedalitbang Kabupaten Banjar dan dihadiri oleh Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan Kabupaten Banjar, Dinas Pemberdayaan Manusia dan Desa Kabupaten Banjar, Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar, PT. Air Minum Intan Banjar serta Fasilitastor Pamsimas.

Longlist program Pamsimas ini ada 9 desa yang menjadi lokus Pamsimas Tahun 2023 dan 11 desa usulan Bansos tahun 2023, kedepannya lokus tersebut menjadi visi misi juga dari SKPD yang menangani dengan catatan sudah dilengkapi surat dan minat dari desa,” kata Herlina.

Adapun daftar longlist 9 desa yang menjadi lokus Pamsimas untuk Tahun 2023 yaitu : Desa Gudang Hirang Kecamatan Sungai Tabuk, Desa Surian Kecamatan Cintapuri Darussalam, Desa Benteng Kecamatan Pengaron, Desa Bawahan Seberang Kecamatan Mataraman, Desa Banua Anyar Kecamatan Cintapuri Darussalam, Desa Kiram Kecamatan Karang Intan, Desa Telaga Baru Kecamatan Telaga Bauntung, Desa Pakutik Kecamatan Sungai Pinang, dan Desa Rampah Kecamatan Telaga Bauntung.

Tim fasilitator Pamsimas Kabupaten menyatakan sudah menjalankan kontrak pendampingan ke Kabupaten Banjar mulai bulan Juli tahun 2022 dan sudah melakukan sosialisasi desa dan kecamatan calon penerima bantuan.

Saat ini fasilitator Pamsimas Kabupaten tidak menambah desa baru karena sebagian sudah diakomodir oleh PTAM Intan Banjar.

Sementara ini Tim fasilitator Pamsimas hanya berfokus ke desa pasca saja yang ditangani oleh program Pamsimas sambil menunggu arahan kebijakan dari POKJA PKP.

Untuk desa Hibah Khusus Pamsimas (HKP) diusulkan ada perbaikan sedangkan desa Hibah Insentif Desa (HID) diusulkan adanya pengembangan seperti penambahan cakupan layanan air bersih.

PTAM Intan Banjar menyarankan untuk desa baru ada pembagian zona khususnya, zona hijau yang tidak ada pelayanan PTAM dipersilahkan masuk program Pamsimas, akan tetapi untuk zona merah program Pamsimas tidak dapat memasuki, karena keseluruhan zona sudah ditangani oleh pihak PTAM Intan Banjar. (Koranbanjar.net)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh