Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Rapat Paripurna DPRD HSS, Jawaban Eksekutif Terhadap Pemandangan Umum Ranperda APBD 2024

Avatar
571
×

Rapat Paripurna DPRD HSS, Jawaban Eksekutif Terhadap Pemandangan Umum Ranperda APBD 2024

Sebarkan artikel ini
Rapat Paripurna dalam rangka Penyampaian Jawaban Eksekutif terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi atas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kab. HSS tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun Anggaran 2024, Rabu (4/10/2023). (Foto: Kominfo Hulu Sungai Selatan/Koranbanjar.net)
Rapat Paripurna dalam rangka Penyampaian Jawaban Eksekutif terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi atas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kab. HSS tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun Anggaran 2024, Rabu (4/10/2023). (Foto: Kominfo Hulu Sungai Selatan/Koranbanjar.net)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar Rapat Paripurna Tingkat I dalam rangka Penyampaian Jawaban Eksekutif terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi atas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kabupaten HSS tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun Anggaran 2024. Bertempat di Ruang Rapat Lantai II DPRD Kabupaten HSS, Rabu (4/10/2023).

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.netRapat Paripurna ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten HSS Akhmad Fahmi, sementara dari pihak eksekutif dihadiri oleh Pj Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Hermansyah, Sekretaris Daerah HSS Muhammad Noor, para Asisten dan Staf Ahli Setda HSS, Kepala Bagian Setda HSS, para Kepala Perangkat Daerah, serta Camat. Sedangkan dari Legislatif dihadiri para anggota DPRD Kabupaten HSS.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

PJ Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Hermansyah, selaku pihak eksekutif menyampaikan terimakasih dan penghargaan kepada seluruh fraksi, atas apresiasi dan dukungan, serta saran dan masukan yang diberikan kepada pihak eksekutif

Pada kesempatan ini, Hermasnsyah memberikan tanggapan kepada setiap fraksi terhadap pemandangan umum yang telah diajukan oleh fraksi-fraksi DPRD Kabupaten HSS.

Ia juga menyampaikan bahwa pada rapat perdana dirinya sebagai Pj Bupati HSS bersama para anggota DPRD Kabupaten HSS ini, mendapatkan sambutan yang luar biasa mulai dari Ketua sampai para anggota dewan.

“Tentu ini sebuah harapan yang luar biasa, artinya sinergisitas dan kolaborasi ini akan terus kita bangun untuk kemajuan Hulu Sungai Selatan,” katanya.

Menanggapi hasil rapat, dijelaskannya bahwa telah disampaikan jawaban atas pandangan umum fraksi-fraksi terkait Ranperda APBD, yang mana telah sejalan dan akan dilanjutkan dengan pembahasan selanjutnya.

“Mudah-mudahan APBD tahun anggaran 2024 yang sudah kita sampaikan ini bisa menjawab, bahwa dana yang masuk dalam APBD ini ujungnya adalah untuk kesejahteraan rakyat,” harapnya. (Bay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh