LIANG ANGGANG, KORANBANJAR.NET – Ketua TP PKK Kota Banjarbaru, Ririen Nadjmi Adhani, menyambut kedatangan rombongan Tim Evaluasi Peningkatan Peran Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS), di Aula Kelurahan Landasan Ulin Utara, Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru, Sabtu (24/11/2018).
Tim Evaluasi P2WKSS yang diketuai oleh Khusnul Hatimah bersama para rombongannya ini melakukan evaluasi P2WKSS di Sekretaiat PKK, Posyandu, PAUD dan kunjungan ke kelompok keterampilan menjahit wanita di Kelurahan Landasan Ulin Utara.
Ketua Tim Evaluasi P2WKSS, Khusnul Hatimah, mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh pihak Kelurahan Landasan Ulin Utara dalam rangka meningkatkan peran wanita menuju keluarga sehat sejahtera di wilayah Landasan Ulin Utara. Hal itu telah sesuai dengan tujuan P2WKSS dalam menanggulangi kemiskinan dan kelaparan, mencapai pendidikan untuk semua, pemberdayaan perempuan, mengurangi kematian anak, meningkatkan kesehatan ibu, memerangi penyakit menular, serta memastikan kelestarian lingkungan hidup.
Evaluasi ini di antaranya bertujuan untuk mengetahui keberhasilan dan manfaat yang telah dirasakan masyarakat setelah terlaksananya penerapan program terpadu P2WKSS dan program Kecamatan Sayang Ibu.
Selain itu, program ini juga memiliki fungsi sebagai pengembang potensi sumber daya manusia, alam dan lingkungan, dengan wanita sebagai penggerak utamanya.
Program terpadu P2WKSS dan program Kecamatan Sayang Ibu ini diharapkan nantinya akan mampu memecahkan masalah kesejehteraan dan kesehatan yang sampai saat ini masih menjadi isu penting yang harus diatasi bersama. (ren/dny)