Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Praktik Mandiri Bidan Diharap Dapat Meningkatkan Cakupan KB di Banjarbaru

Avatar
351
×

Praktik Mandiri Bidan Diharap Dapat Meningkatkan Cakupan KB di Banjarbaru

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Walikota Banjarbaru, H. Nadjmi Adhani didampingi oleh Ketua TP PKK Kota Banjarbaru, Hj. Ririen Nadjmi Adhani dan Kepala Dinas Dalduk KB PMP dan PA Kota Banjarbaru, Hj. Puspa Kencana menghadiri acara Penilaian Lomba Bidan Praktik Mandiri Tingkat Nasional, di Praktik Mandiri Bidan (PMB) Hj Erly Marlina yang beralamat di Jalan Taruna Praja, Komplek Balitan XIII Blok A No 22 Kelurahan Loktabat Utara, Banjarbaru, Kamis (31/05).

Nadjmi atas nama pribadi dan atas nama Pemerintah Kota Banjarbaru menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim Penilai Lomba Bidan Praktek Mandiri Tingkat Nasional tahun 2018 di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Kami memberi apresiasi yang tinggi atas komitmen terhadap program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) yang berjalan di Kota Banjarbaru. Sehingga pada hari ini dapat dilaksanakan penilaian lomba Praktik Mandiri Bidan untuk tingkat nasional. Kita bersyukur salah satu bidan praktik swasta yang ada di Kota Banjarbaru dapat mewakili tingkat Provinsi Kalimantan Selatan yang sekaligus mengikuti lomba tingkat nasional 2018,” ucapnya.

Praktik Mandiri Bidan Arya, lanjut Nadjmi, merupakan satu-satunya tempat praktik mandiri bagi bidan magang yang ada di Kalimantan Selatan, dimana merupakan sebagai tempat magang para bidan yang telah dilatih CTU oleh BKKBN Provinsi bekerjasama dengan PPKS dan RSUD Ulin Banjarmasin.

“Praktik Mandiri Bidan Arya sendiri berkomitmen untuk mendukung pelayanan KB di Kota Banjarbaru dalam rangka meningkatkan kesehatan reproduksi bagi perempuan. Dan diharapkan dapat menjadi contoh yang baik bagi bidan praktik mandiri lain,” ujarnya.

Nadjmi berharap, melalui lomba ini diharapkan dapat meningkatkan cakupan pelayanan KB yang berkualitas oleh bidan praktik swasta. Motivasi dari bidan praktik swasta dapat meningkat untuk memberikan pelayanan KB yang berkualitas.

“Serta diharapkan juga menjadi motivasi bidan praktik mandiri untuk dapat meningkat dan menjadi jejaring dengan berkerjasama bersama BPJS. Dengan lomba ini juga diharapkan bidan praktik mandiri yang terpilih dapat menjadi contoh dan teladan yang baik bagi bidan praktik mandiri lainnya,” tutupnya.

Sedangkan Bambang selaku Ketua Tim Penilaian Lomba Bidan Praktek Mandiri Tingkat Nasional tahun 2018, menyampaikan bahwa banyak bidan dan mahasiswa yang melakukan praktik di Praktik Mandiri Bidan (PMB) Hj. Erly Marlina.

“Ini adalah kali kedua saya datang datang ke Kota Banjarbaru. Praktik Mandiri Bidan (PMB) Hj. Erly Marlina ini sudah terbaik karena sudah masuk nominasi, bersaing dengan Bangka Belitung dan Sulawesi Utara untuk regional Jawa Bali 1,” tuturnya.

Setelah itu, Hj. Erly Marlina menyampaikan paparan Praktik Mandiri Bidan (PMB) kepada para Tim Penilaian Lomba Bidan Praktik Mandiri Tingkat Nasional tahun 2018.

Kemudian dilanjutkan dengan penilaian oleh Tim Penilaian yang didampingi oleh Ketua TP PKK Kota Banjarbaru, Hj Ririen Nadjmi Adhani.(hmspemkobjb/ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh