Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Polsek Pontianak Gagalkan Titipan Sabu 1 Kilogram Untuk Tahanan

Avatar
1034
×

Polsek Pontianak Gagalkan Titipan Sabu 1 Kilogram Untuk Tahanan

Sebarkan artikel ini

Pria berinisial AC, warga Kabupaten Sanggau, Pontianak telah diamankan Polsek Pontianak Utara, lantaran kedapatan membawa 1,1 kilogram sabu di kawasan Jalan Parit Pangeran, Gang Telaga Indah Kelurahan Siantan Hulu, Kecamatan Pontianak Utara, Minggu, (14/3/2021) kemarin.

PONTIANAK, koranbanjar.net – Jajaran Polsek Pontianak Utara mengungkap kasus narkoba yang menjerat seorang pria berinisial AC. Kasus ini terungkap berawal dari informasi masyarakat setempat.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Mendasari laporan tersebut, kami langsung bergerak menuju lokasi dan seorang pria berinisial AC turut diamankan petugas,” ujar Kepala Satuan Reskrim Polresta Pontianak Kota, AKP Rulli Robinson Polli, Minggu kemarin (14/03/2021).

Dari penggeledahan, anggota menemukan 1,1 kilogram narkoba jenis sabu yang disimpan pelaku dengan dikemas dalam kemasan biskuit dilapisi dengan plastik warna merah.

”Pelaku ini menyimpan narkoba dengan banyak lapisan plastik, agar petugas yang memeriksa barang bawaanya tidak mencurigai isi dari bungkusan biskuit tersebut,” tambahnya.

Dari keterang AC, narkoba ini merupakan pesanan dari salah seorang warga binaan di Lapas Klas II A Pontianak.”Pelaku ini membawa barang haram ini dari Balai Karangan, Kabupaten Sanggau dengan upah Rp10.000.000 oleh seorang warga binaan yang memesan barang haram tersebut ke pelaku,” tuturnya.

Untuk hasil penyelidikan lebih lanjut, pelaku dan barang bukti kini dilimpahkan ke Mapolresta Pontianak Kota guna pengusutan kasus lebih lanjut.

Sementara dari tangan tersangka, polisi menyita 1,1 kilogram sabu, 1 buah handphone, 1 buah kartu ATM, dan 1 unit motor yang digunakan pelaku untuk mengantarkan barang haram ke warga binaan di lapas.(B24/sir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh