Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

Pj Bupati Tabalong Harap Bantuan Sarpras Dapat Tingkatkan Produktivitas dan Perekonomian Masyarakat

Avatar
64
×

Pj Bupati Tabalong Harap Bantuan Sarpras Dapat Tingkatkan Produktivitas dan Perekonomian Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah saat menghadiri penyerahan bantuan sarpras perikanan tangkap ikan di Desa Sei Rukam I, Kecamatan Pugaan, Senin (14/10/2024) (foto: anb/koranbanjar.net)

Bantuan sarana dan prasarana penangkapan ikan diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan perekonomian kelompok tangkap ikan di Kecamatan Pugaan dan Banua Lawas.

TABALONG, koranbanjar.net – Hal itu disampaikan Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah saat penyerahan bantuan sarpras perikanan tangkap di Desa Sei Rukam I, Kecamatan Pugaan, Senin (14/10/2024).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Ini juga dapat mendukung Swasembada pangan khususnya ikan sebagai sumber protein di Kabupaten Tabalong,” harapnya.

Diketahui, wilayah selatan Tabalong seperti Pugaan dan Banua Lawas mempunyai area rawa dan lebak yang relatif cukup luas untuk dimanfaatkan masyarakat setempat.

Ketika musim penghujan, lahan-lahan tersebut dimanfaatkan oleh masyarakat untuk usaha penangkapan ikan, sedangkan saat musim kemarau dijadikan untuk usaha pertanian yang tentunya sebagai mata pencaharian bagi sebagian besar masyarakat di wilayah selatan.

Hamida pun meminta agar masyarakat memanfaatkan potensi dan peluang yang ada sehingga sektor perikanan tangkap di Tabalong ke depannya benar-benar dapat diandalkan dalam meningkat perekonomian daerah.

“Semoga dengan adanya bantuan tersebut, dapat menambah semangat dan motivasi yang ke depannya dapat lebih meningkatkan produktivitas hasil tangkapan ikannya,” pintanya.

(anb/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh