Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Barito Kuala

Perpus Batola Mulai Ramai, Setelah Lama Sunyi Karena Pandemi COVID

Avatar
620
×

Perpus Batola Mulai Ramai, Setelah Lama Sunyi Karena Pandemi COVID

Sebarkan artikel ini
PERPUSTAKAAN – Kantor Perpustakaan Kabupaten Batola.(foto: istimewa)
PERPUSTAKAAN – Kantor Perpustakaan Kabupaten Batola.(foto: istimewa)

Perpustakaan Umum Barito Kuala (Batola) di Jalan Pangeran Antasari, Kecamatan Marabahan Kabupaten Batola kini mulai ramai, setelah sebelumnya sangat sunyi karena faktor pandemi COVID-19.

BATOLA, koranbanjar.net – Perpustakaan Umum Kabupaten Batola mulai ramai dikunjungi masyarakat yang ingin meminjam buku atau membaca di tempat.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Menurut Kasi Promosi dan Pelayanan Perpustakaan, Jamilah kepada koranbanjar.net, Rabu (06/10/2021), memasuki tahun 2021 pengunjung mulai bertambah. Kalau sebelumnya, tahun 2020 saat pandemi merambah semua daerah, termasuk Batola, jumlah pengunjung turun drastis, bahkan tidak ada sama sekali.

“Setelah memasuki tahun 2021 alhamdulillah pengunjung kian membaik, bahkan sampai sekarang tambah banyak, entah itu untuk membaca ataupun mengerjakan tugas,” ungkapnya.

Banyak anak dan remaja mulai murid SD sampai mahasiswa masih rutin mengunjungi perpustakaan untuk membaca dan mengerjakan tugas.

“Selama pandemi ini banyak mahasiswa yang mengerjakan tugas di perpustakaan ini, bahkan ada juga yang sambil belajar daring via zoom, karena perpustakaan ini memiliki fasilitas Wifi sehingga mereka betah di sini berlama-lama,” paparnya.

Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Batola juga mengupayakan pengenalan membaca ke sekolah dasar (SD) di Kabupaten Batola, agar generasi muda dapat gemar membaca.

Jamilah mengatakan, selama PTM (Pembelajaran Tatap Muka) berlangsung, pihaknya selalu melaksanakan pengenalan membaca kepada murid SD.

“Tak hanya itu, untuk sekolah yang jauh, biasanya kami droping buku, karena selama satu bulan sekali kami membeli buku yang baru agar para pembaca tidak bosan. Bahkan kami juga
Droping ke rutan Marabahan,” tutupnya.(mj-39/sir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh