Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kalsel

Permasalahan Stunting dan Pernikahan Usia Dini di Kotabaru Mendapat Sorotan

Avatar
422
×

Permasalahan Stunting dan Pernikahan Usia Dini di Kotabaru Mendapat Sorotan

Sebarkan artikel ini
Ketua TP PKK Kalsel saat berada di Kotabaru,Selasa (10/8/2021). (Sumber Foto: Kominfo Kalsel)

Ketua TP PKK Provinsi Kalsel memberikan sorotan terhadap permasalahan stunting dan pernikahan usia di Kotabaru. Ini disampaikan saat kunjungan dalam menyukseskan Program Keluarga Sehat, Tanggap dan Tangguh Bencana, Selasa (10/8/2021)

KOTABARU,koranbanjar.net – Kali ini TP PKK Provinsi Kalsel yang dipimpin Pj Ketua PKK, Safriati Safrizal ZA mengunjungi Desa Batuah Kecamatan Pamukaan Barat Kabupaten Kotabaru, pada Selasa.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Dalam kunjungannya di Kotabaru perbatasan Kalsel Kaltim, Safriati menyoroti permasalahan stunting dan pernikahan usia dini.

Dia mengatakan, permasalahan stunting dan pernikahan di usia dini yang terjadi di Desa Batuah dan desa lainnya di Kecamatan Pamukaan Baru ini, harus menjadi perhatian bersama.

Dalam kunjungannya ini pula, menyerahkan berbagai bantuan berupa bahan makanan bergizi, paket sembako, dan tas sekolah.

Sembari memberikan bantuan, memberikan edukasi secara langsung kepada masyarakat.

“Agar pentingnya makan bergizi, pendidikan bagi anak, dan dampak pernikahan usia dini, terutama dari segi kesehatan,” katanya.

Dalam kesempatan ini pula, Ia mengunjungi Pos pemeriksaan PPKM yang berada di perbatasan wilayah provinsi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh