BANJARBARU, koranbanjar.net – Bunda PAUD Banjarbaru Hj Ririen Adhani membuka Acara Wokrshop Peningkatan Kompetensi Pembelajaran (PKP) Bagi Guru PAUD Paguyuban TK Negeri Pembina se Kalimantan Selatan.
Kegiatan ini bertempat di Gedung Pertemuan BP-PAUD Kalsel Jl Ambulung Loktabat Selatan Banjarbaru, Sabtu (23/11/2019) lalu.
Selain dihadiri Bunda PAUD Banjarbaru, nampak pula Kadisdik Provinsi Kalsel, Kepala BP-PAUD & DIKMAS Kalsel, Kadisdik Kota Banjarbaru dan undangan lainnya.
Ketua Paguyuban TK Negeri Pembina Banjarbaru Siti Rusdah menyampaikan, lembaga TK Negeri Pembina se Provinsi Kalimantan Selatan saat ini berjumlah 88 TK.
“Namun yang hadir pada hari ini hanya delapan puluh lima lembaga, adapun tiga lembaga TK Negeri Pembina tidak bisa hadir karena ada kegiatan yang tidak dapat di tinggalkan,” ucapnya.
Dirinya melanjutkan, pagi ini dilaksanakan workshop dengan tema Peningkatan Kompetensi Pembelajaran atau PKP bagi guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) TK Negeri pembina se Kalsel.
“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini dapat menjadikan manfaat untuk kita,” harapnya.
Sedangkan itu, Bunda PAUD Kota Banjarbaru Hj Ririen Adhani menyampaikan, pendidikan memiliki peran penting dalam menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas.
Hal tersebut sejalan dengan UU Nomor 20 tahun 2003 tentang sistem Pendidikan Nasional. Oleh karenanya setiap anak di Indonesia berhak untuk mendapatkan Pendidikan yang layak untuk menumbuh kembangkan seluruh kemampuan dan potensinya serta membangun karakter yang mandiri.
Ririen meneruskan, Guru memiliki peran yang sangat penting dan yang paling aktif dalam pelaksanaan Pendidikan, demi tujuan Pendidikan yang hendak dicapai.
“Sebagai Guru, tentunya harus memiliki kompetensi dalam rangka mengembangkan karakter anak, guru juga harus memiliki kepribadian yang baik dan terintegrasi serta memiliki mental yang sehat,” katanya.
Dirinya menyampaikan, atas nama pribadi dan Bunda Paud Banjarbaru mengucapkan terimakasih serta apresiasi yang tinggi kepada seluruh pihak atas terselenggaranya kegiatan pada hari ini.
“Semoga dengan workshop yang dilaksanakan pada hari ini dapat kian meningkatkan mutu mengajar dari para guru PAUD. (mj-27/maf)