Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Pengamen dan Anak Punk Digiring Petugas, ini Imbauannya

Avatar
385
×

Pengamen dan Anak Punk Digiring Petugas, ini Imbauannya

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – H-1 pelaksanaa MTQ Tingkat Kota Banjarbaru, yang dilaksanakan di Lapangan Dr. Mudjani mulai tanggal 7 hingga 10 Juli mendatang, Satuan Polisi Pamong Praja Kota Banjarbaru melalui Bidang Tibum dan Tranmas Seksi Opsdal melaksanakan kegiatan Patroli malam hari dengan sasaran kumpulan anak punk dan beberapa pengamen yang berada di wilayah kawasan seputaran lapangan Dr. Murdjani.

Petugas pun berhasil menangkap beberapa anak funk dan pengamen yang jumlah 20 orang, terdiri dari 8 orang anak punk 7 laki dan 1 perempuan dan 12 orang pengamen, lalu mereka langsung digiring ke Mako Satpol PP Kota Banjarbaru untuk diberikan arahan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

PPNS Seksi Opsdal Satpol PP Kota Banjarbaru, Yanto Hidayat meminta mereka untuk beberapa hari kedepan jangan melakukan aktivitas di sekitaran lapangan Dr. Murdjani.

“Karena di sini nanti mau diadakan acara tabligh akbar, jadi tolong jangan mangkal di sini dulu,” ujarnya.

Untuk para pengamen, lanjut dia, diberikan toleransi untuk mengembangkan kreatifitas dan inovasinya untuk bernyanyi karena suara mereka cukup bagus dan penampilan yang cukup keren dikalangan pengamen, asalkan jangan meniru anak punk yang tidak tahu kejelasan hidupnya.

“Harapan kami, semoga bisa terwujud dan tercapai cita-cita mereka yakni menjadi penyanyi terkenal dan masuk TV seperti artis-artis di Jakarta,” kata salah seorang pengamen.

Setelah itu mereka semua didata dan kemudian diperintahkan untuk pulang. Namun, sebelum pulang mereka diminta untuk menghibur para petugas dengan cara menyanyikan beberapa buah lagu.(ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh