Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kotabaru

Pendapatan Daerah di 2021 Mencapai Rp.1,5 Triliun, Bupati Kotabaru Sebut Pertumbuhan Ekonomi Membaik

Avatar
290
×

Pendapatan Daerah di 2021 Mencapai Rp.1,5 Triliun, Bupati Kotabaru Sebut Pertumbuhan Ekonomi Membaik

Sebarkan artikel ini
Bupati Kotabaru Saat Menypaikan Hasil Pendapatan Daerah di DPRD Kotabaru.(foto : istimewa)

Bupati Kotabaru Sayed Jafar Alaydrus menyebut, realisasi pendapatan daerah Kabupaten Kotabaru tahun anggaran 2021 sebesar Rp1,5 triliun, dari target yang ditetapkan sebesar Rp1,6 triliun atau sebesar 93 persen.

KOTABARU, koranbanjar.net – Hal itu disampaikannya dalam rapat paripurna DPRD Kotabaru masa sidang III rapat ke-2, beberapa waktu lalu, di Gedung DPRD Kotabaru.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pada kesempatan itu juga, Sayed Jafar menyebutkan realisasi belanja daerah Kabupaten Kotabaru tahun anggaran 2021 sebesar 81 persen dari rencana yang ditetapkan.

“Realisasi belanja daerah Kotabaru sebesar Rp1,4 triliun dari rencana yang ditetapkan sebesar Rp1,7 triliun atau  sebesar 81 persen, ”ujarnya saat di Konfirmasi, Selasa (5/4/2022).

Ia juga menyampaikan tahun 2021 kondisi menggembirakan pada sektor perekonomian Kotabaru, dimana pertumbuhan ekonomi mulai membaik dan tumbuh diangka 3,36 persen, yang mana dibandingkan pada tahun 2020 sempat merosot tajam diangka minus 1,87.

Selain perkembangan positif, sambung dia disektor perekonomian, dikatakan Sayed beberapa sektor lain juga menunjukkan indikator keberhasilan pembangunan, seperti bidang pertanian, bidang kepariwisataan, bidang kesehatan, dan tata kelola penyelenggaraan Pemkab Kotabaru.

“Kita raih predikat WTP tahun 2021, penghargaan Abdi Tani dari Mentan, penghargaan dari MenLH, piagam dari Mendagri dan MenPAN-RB, penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan dan penghargaan top bisnis awards,”pungkasnya.

(cah/slv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh