Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
DPRD Banjarbaru

Pemko Banjarbaru Mulai Nabung Dana Cadangan Pilkada Setelah Disahkannya Raperda

Avatar
432
×

Pemko Banjarbaru Mulai Nabung Dana Cadangan Pilkada Setelah Disahkannya Raperda

Sebarkan artikel ini
Pengesahan Raperda dana cadangan pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Banjarbaru 2024, Kamis (25/8/2022). (Sumber Foto: ari/koranbanjar.net)

Dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Banjarbaru yang digelar pada Kamis (25/8/2022), telah disahkan Raperda dana cadangan pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Banjarbaru 2024.

BANJARBARU,koranbanjar.net – Ketua DPRD Banjarbaru Fadliansyah Akbar mengatakan, pengalokasian anggaran Pilkada di Banjarbaru dapat disesuaikan dengan anggaran pemda setempat. Kebutuhan anggaran 2024 tentu harus disesuaikan dengan tahun sebelumnya.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Agar saat penyelenggaraan Pilkada 2024, masih memiliki cadangan anggaran. Dana yang dibutuhkan diperkirakan Rp25 miliar,” katanya.

Untuk menyampaikan target dana pilkada itu, dilakukan secara bertahap dari 2023 hingga 2024.

Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, memang adanya kenaikan anggaran.

Tahun sebelumnya atau Pilkada sebelumnya, menggunakan anggaran sekitar Rp20 miliar. Jadi ada kenaikan sekitar Rp5 miliar Pilkada 2024 nanti.

“Itu baru dana cadangan Pilkada 2024, belum lagi Pileg dan Pilpres,” ujarnya.

Dana tersebut diungkapkannya, bisa saja terjadi peningkatan. Untuk pemenuhannya dilakukan secara bertahap.

“Ada biaya politik, kemudian kegiatan KPU itu sendiri. Jadi ada kemungkinan pembengkakan,” sebutnya.

Sementara itu, Walikota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin menambahkan, Pemko Banjarbaru harus menyisihkan anggaran setelah disahkan Perda dana cadangan pilkada 2024.

“Dari sekarang pemko harus menabung, jadi dari tahun ini kita sisihkan. Kemudian tahun depan juga sisihkan juga hingga tahu Pilkada nanti,” ungkapnya.(maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh