Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Pembangunan Sarpras Persemaian Terus Berlanjut

Avatar
272
×

Pembangunan Sarpras Persemaian Terus Berlanjut

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU – Balai Perbenihan Tanaman Hutan (BPTH) punya proyek unggulan yang sedang mereka siapkan. Proyek yang diharapkan dapat menjadi Ikon BPTH itu bernama persemaian permanen.
Sesuai namanya, persemaian permanen merupakan persemaian yang dibuat menetap pada suatu lokasi dengan organisasi mapan dan personil pelaksana terpilih serta memiliki sarana dan prasarana modern dalam produksi bibit.

“Saya lihat, BPTH terus membenahi pekerjaannya. Targetnya kan bisa rampung akhir tahun nanti,” ujar Kepala Dinas Kehutanan Dr. Hanif Faisol Nurofiq, S. Hut, MP, Senin (15/10) kemarin.
BPTH bahkan sampai merekrut tenaga harian lepas untuk mempercepat penyelesaian proyek yang sedang mereka kerjakan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Beberapa pekerja tampak begitu giat melakukan pengisian media ke polybag, pemindahan polybag ke bedeng sapih, penyiraman rutin bedeng tabur dan bedeng sapih serta penyemprotan gulma di sekitar bedengan dengan herbisida.

Sementara, Kontraktor Pelaksana terus memacu pelaksanaan pemasangan atap paranet, melanjutkan pembangunan gudang persemaian dan penggalian pondasi reservoir serta pengukuran naungan untuk aplikasi paranet. (humasdishutkalsel)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh