Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kalsel

Peduli Pendidikan Anak Usia Dini, Gubernur Kalsel Diganjar Penghargaan

Avatar
696
×

Peduli Pendidikan Anak Usia Dini, Gubernur Kalsel Diganjar Penghargaan

Sebarkan artikel ini
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor pada kegiatan HUT ke-18 Jambore II, Musyawarah Wilayah V HIMPAUDI Provinsi Kalsel di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Kalsel, Jumat (6/10/2023). (Sumber Foto: Adpim Setdaprov Kalsel/koranbanjar.net)

Penghargaan atas kepedulian terhadap pendidikan usia dini dan Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) diberikan kepada Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor.

BANJARBARU, koranbanjar.net Penghargaan kepada Sahbirin Noor atau Paman Birin disampaikan Plt. Direktur Pendidikan Usia Dini, Komalasari, M.Pd.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Serah terima berlangsung dalam kegiatan HUT ke-18 Jambore II, Musyawarah Wilayah V HIMPAUDI Provinsi Kalsel di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Kalsel, Jumat (6/10/2023).

Paman Birin nampak terharu menerima dan menyampaikan rasa terimakasih sekaligus berjanji turut mengembangkan pendidikan usia dini di banua Kalimantan Selatan.

Disampaikan Paman Birin, PAUD merupakan bentuk penyelenggaraan pendidikan, menitikberatkan peletakan dasar  pertumbuhan dan perkembangan fisik anak-anak usia dini.

“Juga peningkatan kecerdasan, sosial emosional, bahasa dan komunikasi, yang disesuaikan dengan keunikan dan tahap-tahap perkembangan dilalui oleh anak usia dini,” katanya.

Periode emas usia anak 0-5 tahun, tumbuh kembang anak perlu dioptimalkan dengan baik.

“Kita semua memiliki peran yang sangat penting dalam memberikan pondasi yang kuat bagi perkembangan mereka,” katanya.

Paman Birin menyebutkan, seorang pendidik PAUD dituntut mampu merancang kegiatan pembelajaran yang menarik dan menyenangkan, bermain sambil belajar.

“Karena anak belajar dari apa yang dilihat, didengar dan dirasakan,” imbuhnya.

Maka, melalui pembiasaan perilaku baik yang diterapkan dalam setiap aktivitas anak, para pendidik dapat mengamati proses tumbuh kembang anak didik dan selanjutnya mengembangkan sesuai dengan minat dan bakatnya masing-masing.

Dalam kegiatan ini Gubernur Paman Birin didampingi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Husnul Hatimah.

Selain itu hadir Plt Direktur Pendidikan Anak Usia Dini Dirjen PAUD Kemendikbudristek RI, Komalasari M.Pd, Ketua Umum HIMPAUDI, Betty Nuraini dan Kepala BPMP Kalsel, Yuli Haryanto. (adpim/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh